
![]() |
Menhan Prabowo Subianto, saat menyapa WNI dari Wuhan yang di Observasi |
NATUNA – Beritabatam.com – Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto, didampingi Menteri Kesehatan RI Terawan Agus Putranto, tiba di Natuna Rabu, 5 Februari 2020, menggunakan Pesawat Boeing VIP TNI Angkatan Udara.
Kunjungan Menhan ke Natuna bersama Menkes untuk mengecek penanganan masa observasi terhadap 238 WNI yang baru dijemput dari Wuhan, China beberapa waktu lalu karena wabah virus Corona.
Namun sayangnya, Menhan Prabowo hanya bisa menyapa 238 WNI dari Wuhan yang kini diobservasi di Natuna dari dalam bus karena terganjal ketatnya Prosedur aturan observasi.
Dari video yang dibagikan Stafsus Bidang Komunikasi Publik dan Hubungan Antarlembaga Menhan Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak, Prabowo berada di dalam bus yang berhenti tepat di depan WNI yang sedang diobservasi.
Prabowo terlihat mengenakan masker dan kacamata. Dari balik jendela kaca bus VIP yang kedap udara, Ia pun menyapa para WNI dengan melambaikan tangan ke arah mereka.
WNI yang berada di depan hanggar Lanud Raden Sadjad Natuna tampak antusias dengan kedatangan Prabowo. Mereka pun membalas lambaian tangan Menhan.
Dalam konfrensi pers usai pengecekan kawasan observasi, Prabowo menyampaikan, sangat senang melihat keadaan para WNI dalam keadaan sehat dan kuat saat menjalani masa observasi selama 14 hari.
“Mereka terlihat sehat, mereka itu saudara kita semua,” ucap Prabowo.
Pada kesempatan ini juga, Prabowo memberi dukungan berupa masker dan obatan-obatan ekstra vitamin kepada para WNI dan petugas yang ada di lokasi observasi, termasuk juga dukungan kepada Pemerintah Kabupaten Natuna. (***)
Editor: Ramadhan