
![]() |
Ilustrasi |
SITUBONDO – Beritabatam.com | Untung tak dapat diraih, malang tak dapat ditolak. Pepatah itu yang kini dialami warga Dusun Pathek Timur, Desa Duwet, Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo, yang ludes dilalap sijago merah, Minggu, 16 Agustus 2020.
Meskipun tidak ada korban jiwa dalam kebakaran itu, namun kerugian material diperkirakan sebesar Rp 60 juta.
“Peristiwa itu terjadi pada saat Suhamar (56) menyalakan kompor gas untuk memasak,”.
Korban diduga lupa matikan kompor dan tertidur dan dengan cepat api kompor menyambar benda yang mudah terbakar disekitarnya.
Dilansir dari sindonews.com, tetangganya, Rahmat Basara yang pertama kali mengetahui ada kobaran api langsung berteriak dan minta pertolongan warga sekitar. Sementara korban Suhamar kaget dan terbangun setelah mendengar teriakan kebakaran tetangganya tersebut langsung lari menyelamatkan diri.
“Tak berselang lama, warga yang mendengar ada kebakaran langsung berusaha memadamkan api yang kian membesar dan merembet ke rumah sebelahnya,”.
Beberapa menit kemudian tiga unit mobil pemadam kebakaran milik Pemkab Situbondo tiba di lokasi kebakaran dan api berhasil dipadamkan.
Akan tetapi, dua rumah Suhamar dan Rahmat Basara ludes dilalap api hingga jadi arang.
“Kobaran itu diduga karena korban tidur dan lupa mematikan kompornya saat memasak,” ujar Ipung anggota Pusdalop BPBD Situbondo. (*)