
![]() |
Lukita Dinarsyah Tuwo dan Abdul Basyid Diusung PDI Perjuangan di Pilkada Serentak 2020 Kota Batam |
BATAM – Beritabatam.com | Lewat video telkomfrence, PDI Perjuangan mengumumkan calon kandidat Pemilihan Kepala Daerah gelombang ke-III, dalam Pilkada serentak tahun 2020 yang akan dilaksanakan pada 9 Desember 2020. Dimana sebelumnya PDI-P telah melakukan pengumuman pertama 19 Februari dan 17 Juli 2020, Selasa (11/8-2020).
Ketua Umum Megawati Soekarnoputri dan Ketua DPP bidang politik Puan Maharani mengumumkan langsung calon kandidat Pilkada tahun 2020.
Kata Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto, pengumuman calon kepala daerah tahap III ini merupakan bagian dari komitmen partai dalam menyiapkan calon pemimpin terbaik untuk rakyat dalam pilkada serentak 2020.
“Ibu Megawati Soekarnoputri akan memberikan arahan berkaitan dengan tugas dan tanggung jawab pemimpin. Sementara Mbak Puan akan membacakan rekomendasi pasangan calon tersebut,” kata Hasto dalam keterangannya.
Sebagai komitmen pada protokol pencegahan Covid-19, PDIP tetap melakukan pengumuman melalui telekonferensi. Dan pasangan calon akan mengikuti pengumuman dari kantor DPC maupun DPD di wilayahnya masing-masing.
“Pilkada bagi PDI Perjuangan adalah momentum konsolidasi partai. Maka kali ini, kami akan mengumumkan 75 paslon Kabupaten/Kota. Sebab angka 75 bertepatan dengan semangat menggelorakan HUT Kemerdekaan RI ke-75 tahun,” kata Hasto.
Kandidat calon Pilkada serentak tahun 2020 di Kepri, yang diusung PDI Perjuangan. Untuk Pilkada Kota Batam diusung pasangan Lukita Dinarsyah Tuwo dan Abdul Basyid. Selain itu, PDI Perjuangan juga menetapkan sekaligus mengusung nama paslon di wilayah Kabupaten Bintan, Natuna, Anambas, Bintan, dan Lingga.
Kemudian, Kabupaten Kepulauan Anambas, PDI Perjuangan mengusung pasangan calon Abdul Haris-Wan Suhendra, di Kabupaten Natuna mengusung paslon Wan Siswandi-Rodial Huda.
Paslon Kabupaten Bintan usung Apri Sujadi-Robby Kurniawan, dan di Kabupaten Lingga, PDI Perjuangan menjagokan pasangan Riky Solihin dan Raja Supri.
Dan untuk sementara PDI Perjuangan belum mengumumkan pasangan calon yang akan diusung untuk Pilkada Provinsi Kepri. Sekadar diketahui, nama bakal Pasangan Calon Soerya Respationo dan Iman Sutiawan digadang-gadang maju di Pilkada Kepri 2020. (JOS)