
BERITABATAM.COM, JAKARTA – Sarapan di hari libur bisa dengan nasi goreng kencur. Aroma wangi kencur dan sedapnya bumbu akan membuat sarapan jadi makin lahap.
Nasi goreng digemari banyak orang. Racikan nasi ini bisa dinikmati sepanjang hari. Isian dan bumbunya bisa disesuaikan dengan selera dan sangat banyak variannya.
Jika suka rasa tradisional, kamu bisa mencoba membuat nasi goreng kencur untuk sarapan.
Aroma kencur yang harum sangat menarik selera. Apalagi kencur juga punya banyak khasiat sehat.
Olah sisa nasi semalam untuk nasi goreng yang gurih pedas dengan tambahan sedikit ebi.
Meskipun tanpa kecap, nasi goreng kencur ini sedap rasanya.
Dilansir dari detik.com, nih resep dan cara membuatnya.
Bahan :
300 g nasi putih
1 sdm ebi, rendam air hangat hingga lunak
1 batang daun bawang, iris kasar
Bumbu:
12 buah cabe rawit hijau
5 butir bawang merah
3 siung bawang putih
1/2 sdt merica butiran
2 cm kencur tua
1/2 cm jahe
1/2 cm lengkuas muda
1 potong kecil terasi
2 sdt garam
Pelengkap:
telur dadar, iris kasar
bawang merah goreng
timun, iris tipis
Cara Membuat :
Tumbuk ebi hingga halus lalu sisihkan.
Bumbu: Giling atau tumbuk semua bahan bumbu hingga halus.
Panaskn 4 sdm minyak, tumis bumbu halus hingga wangi.
Masukkan ebi, aduk hingga harum.
Tambahkan nasi putih lalu aduk-aduk hingga bumbu tercampur rata dengan nasi.
Masukkan daun bawang, aduk rata lalu matikan api.
Taruh nasi goreng di piring saji. Beri Pelengkapnya, sajikan hangat.
Tips membuat nasi goreng kencur:
- Agar mendapatkan aroma yang harum untuk nasi goreng kencur, pilih kencur yang tua dan keras umbinya. Sebaiknya gunakan kencur segar.
- Selain ebi bisa dipakai teri tawar atau teri Medan sebagai campurannya.
- Gunakan nasi pera atau nasi semalam untuk membuat nasi goreng agar mendapatkan tekstur yang renyah di luar tetapi pulen empuk di bagian dalam nasi. (*)