
BERITABATAM.COM, Pati – Warga Desa Tamansari RT.04/RW.01 Desa yang rumahnya menjadi bagian program bedah Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), program TMMD Reguler ke 111 Kodim Pati tahun 2021 tampak gembira dengan proses pembangunan rumahnya, Senin (14/06).
Dalam proses pembangunan rumah ibu Suyat (63) memasuki tahapan pemasangan rangka atap dari bahan baja ringan.
Gotong royong antara masyarakat dan satgas TNI, membuat pemasangan rangka atap rumah Suyat cepat dilakukan, disamping itu karena pengerjaannya dilakukan orang-orang yang professional dibidangnya semakin membuat tahapan-tahapan pembangunan rumah sangat cepat.
“Saya senang dan berterima kasih pada bapak TNI yang selalu membantu proses pembangunan rumah saya, yang sedianya akan dikerjakan secara gotong royong hingga tahap pemasangan baja ringan dan plesteran dinding,” ucap Suyat.
Koordinator Lapangan TMMD Ke – 111 Kapten Kav. Budi Kariyadi mengatakan, tahap pekerjaan rumah Suyat saat ini pemasangan atap baja ringan dan plester dalam.
“Kita terus genjot pekerjaannya bersama warga dan hari ini sudah mulai terlihat bagus setelah atap sudah dipasang dan mudah – mudahan sebelum waktu di tentukan,” tandasnya.