
BERITABATAM.COM, Pati – Dalam Program TMMD 111 Kodim 0718/Pati yang dilaksanakan di Desa Tamansari Kecamatan Jaken kali ini menjadi moment tersendiri bagi Tisabilaga yaitu almamater dari 1993. Tiga orang satu almamater Tisabilaga memanfaatkan moment ini untuk saling komunikasi dan menambah kekraban. Minggu (4/7).
Serka Maridi, Sertu Sukarno dan Sertu Agil adalah almamater dari Tisabilaga ( Tiga Satu Sembilan Tiga ) yang bertemu dan bekerjasama dalam pelaksanaan pengecoran jalan sepanjang 1450 meter yang menjadi program fisik di TMMD 111 Kodim Pati ini. Moment bertemu seperti ini jarang sekali terjadi karena mereka berbeda masing-masing Koramil dan jaraknyapun berjauhan.
“ Ini adalah moment yangh tak terduga bisa bertemu satu liting dalam kegiatan pengecoran jalan,” Ungkap Sertu Sukarno.
Memang sering diadakan pertemuan liting agar terjadi silaturahmi, akan tetapi selama pandemi Covod-19 ini kegiatan tersebut dikurangi. Makanya ketika mereka bertemu dalam suatu kegiatan tampak keakraban semakin terlihat.