
BERITABATAM.COM, JAKARTA – Saat ini, para nasabah PT Bank Central Asia atau BCA sudah dimudahkan jika ingin tarik dan setor uang tunai.
Tarik dan stor tunai pada BCA sudah bisa menggunakan aplikasi BCA Mobile dan tentunya tanpa kartu Anjungan Tunai Mandiri (ATM).
Berikut ini langkah-langkah tarik dan setor tunai menggunakan aplikasi BCA Mobile seperti dikutip dari laman resmi bca.co.id:
Tarik Tunai
• Buka aplikasi BCA Mobile.
• Kemudian pilih m-BCA.
• Masukan kode akses kedalam kolom yang sudah disiapkan.
• Jika sudah, buka menu “Cardless”, kemudian pilih “Tarik Tunai”.
• Masukan nominal uang yang akan ditarik, lalu input PIN M-BCA dan dapatkan 6 digit kode transaksi.
• Cari ATM BCA terdekat, jika sudah pilih “Transaksi Tanpa Kartu”.
• Masukan nomor HP BCA mobile dan 6 digit kode transaksi.
• Setal itu, ambil uang dari mesin ATM.
Setor Tunai
• Buka aplikasi BCA Mobile.
• Kemudian pilih m-BCA.
• Masukan kode akses kedalam kolom yang sudah disiapkan.
• Jika sudah, buka menu “Cardless”, kemudian pilih “Setor Tunai” serta pilih rekening yang dituju.
• Input PIN m-BCA, dan dapatkan 6 digit kode transaksi.
• Setelah itu, cari ATM BCA Setor Tarik terdekat, kemudian pilih “Transaksi Tanpa Kartu”.
• Selanjutnya, masukkan nomor HP BCA mobile serta masukkan 6 digit kode transaksi.
• Setelah itu, setor uangnya di ATM, pastikan jumlah yang tertera sesuai.
Itu dia cara tarik dan setor uang uang tunai dengan menggunakan aplikasi BCA Mobile. Semoga bermanfaat. (***)