
BERITABATAM.COM, Jakarta – Borussia Dortmund berhasil menundukkan tuan rumah Besiktas 2-1, dalam laga Liga Champions Grup C di Vodafone Park, Rabu 15 September 2021 malam.
Hasil tersebut mengantarkan tim asal Jerman memuncaki klasemen Grup C dengan raihan 3 angka dari sekali bermain.
Dalam pertandingan itu, Dortmund unggul terlebih dahulu melalui Jude Bellingham pada menit 20 setelah mendapat assist dari Thomas Meunier.
Tertinggal 1 gol membuat tuan rumah Besiktas bermain ngotot untuk menyamakan kedudukan. Namun, pertahanan Dortmund terlalu kokoh.
Berulangkali serangan yang dibangun Montero dkk selalu kandas Bahkan, pemain Besiktas terlihat frustasi dan cenderung bermain kasar.
Akibatnya, wasit menghadiahi kartu kuning kepada Welinton di menit 41. Selang dua menit, Montero yang diganjar kartu kuning setelah melanggar pemain Dortmund.
Menjelang babak pertama usai, Haaland memperbesar keunggulan Dortmund setelah mendapat umpan matang dari Jude Bellingham.
Memasuki babak kedua, Besiktas berusaha keluar menyerang. Namun kokohnya lini pertahanan lawan membuat sejumlah peluang gagal membuahkan hasil.
Pada ujung babak kedua, tepatnya di babak injury time, Besiktas berhasil memperkecil kedudukan melalui Montero setelah mendapat assist Miralem Pjanic. Skor 2-1 untuk kemenangan Borussia Dortmund bertahan hingga peluit akhir. (***)