
BERITABATAM.COM, Batam – Jasad Tendi Fauzan Bahri (20), nelayan yang kapal kayunya (pompong) ditabrak kapal kargo dua hari lalu, ditemukan mengapung di perairan Lobam, Tanjunguban, Bintan, Selasa 28 September 2021.
Jasad Tendi ditemukan kali pertama oleh nelayan setempat sekira pukul 12.45 WIB.
Kepala Basarnas Tanjungpinang, Miswadi mengatakan, pihaknya mendapat laporan adanya penemuan jasad mengapung di perairan Lobam dari Polair Polres Bintan.
“Dari laporan tersebut, tim yang sedang melakukan pencarian menuju ke Lobam. Setelah di periksa ternyata benar jasad Tendi, salah satu korban nelayan yang pompongnya ditabrak kapal kargo di perairan Nongsa, dua hari lalu,” kata Miswadi.
Selanjutnya, kata Miswadi, jenazah dievakuasi menuju Rumah Sakit Umum Daerah Prov Kepulauan Riau Engku Haji Daud Tanjung Uban untuk diserahkan oleh pihak Kepolisian Ditpolair Polda Kepri untuk pemeriksaan lebih lanjut oleh Pihak Medis Rumah Sakit Bhayangkara Polda Kepri, Batam.
“Dengan ditemukannya jenazah Tendi, maka pencarian nelayan hilang akibat kapal kayunya ditabrak kapal kargo telah selesai,” ujar Miswadi.
Sebelumnya diberitakan, Kapal kargo tabrak kapal kayu (pompong) nelayan di perairan Batubesar Nongsa, Batam, Minggu 27 September 2021 sekira 03.00 WIB.
Dua nelayan dikabarkan hilang dan hingga kini belum diketemukan. Sementara, satu orang berhasil diselamatkan.
“Ada kapal kargo menabrak kapal kayu nelayan. Satu berhasil diselamatkan dan dua masih hilang,” kata Kepala Basarnas Tanjungpinang, Miswadi.
Kronologi Kejadian:
Tiga nelayan. Adam. Imran dan Tendi menggunakan pompong mencari ikan di perairan Batubesar Nongsa, Batam, sekira pukul 03.00 WIB.
Saat di tengah laut, tiba-tiba pompong nelayan ditabrak kapal jenis kargo.
Akibat tabrakan itu, pompong nelayan terbalik dan ketiga penumpangnya tenggelam.
Satu jam berselang, KRI 52 berhasil menyelamatkan satu orang korban bernama Adam TW 0926. Sedangkan dua nelayan lainnya masih dinyatakan hilang.
Sehari pasca kejadian, jasad Imran Nur Restu (29), ditemukan dalam keadaan tak bernyawa di bibir pantai Nuvasa Bay, Palm Spring, Batam, Senin 27 September 2021 sekira pukul 11.00. (***)