
BERITABATAM.COM, Jakarta – Sebagian kita pernah mendengar namanya kanker tiroid. Ini adalah jenis kanker yang menyerang kelenjar tiroid yang letaknya berada di dasar leher.
Kanker tiroid tidak bisa dianggap enteng jika sudah menjalar ke bagian dasar leher. Bisa merusak pita suara, bahkan kematian.
Kanker tiroid ini menyebabkan pertumbuhan sel-sel di kelenjar tiroid menjadi tidak terkendali.
Salah satu penyakit tiroid yang bisa meningkatkan risiko terjadinya kanker tiroid adalah penyakit gondok.
Untuk lebih berhati-hati kita harus kenali jenis-jenis kanker tiroid seperti berikut.
- Kanker tiroid terdiferensiasi
Merupakan jenis kanker tiroid yang paling umum, muncul pertama kali di folikel tiroid.
Jenis kanker ini terdiri dari kanker tiroid papiler, folikular, dan sel Hurthle.
- Karsinoma tiroid meduler
Jenis ini memiliki persentase sebanyak 4% dari seluruh kasus kanker tiroid yang ada, kanker akan muncul pertama kali di sel C kelenjar tiroid.
Kanker jenis ini memiliki sifat sporadis yaitu tidak diwariskan dan juga bersifat familia yaitu diwariskan dari garis keturunan.
- Kanker tiroid anaplastik
Jenis ini memiliki persentase sebanyak 2% dari seluruh kasus kanker tiroid yang ada.
Terjadi kanker jenis ini karena adanya perkembangan dari kanker pepiler atau folikular yang sudah ada.
- Kanker tiroid langka
Kanker jenis ini memiliki persentase sebanyak 4% dari semua jenis kasus yang ada.
Jenis kanker yang terjadi dari limfoma tiroid dan sarkoma tiroid. (***)