
BERITABATAM.COM, Jakarta – Kesusahan umat menjadi buah pemikiran Presiden Jokowi saat mengunggah status peringatan Maulid Nabi SAW 1443 Hijriah di akun instagramnya, @jokowi.
Peringatan Maulid Nabi SAW yang jatuh pada Selasa, 19 Oktober 2021 ini.
“Maulid Nabi Muhammad SAW tahun ini kita peringati di tengah pandemi yang menguji kesabaran kita sebagai insan beriman,” ujar Jokowi.
Dia pun mengajak masyarakat untuk mengambil suri teladan dari sosok Nabi Muhammad SAW, yang memiliki akhlak mulia.
“Mari mengambil suri teladan dari sosok baginda Nabi Muhammad SAW begitu penyabar, berakhlak mulia, dan mendahulukan umatnya,” tutur Jokowi.
Presiden juga menyinggung bagaimana Nabi Muhammad SAW selalu mendahulukan umatnya, serta mementingkan kesusahan umat.
“Baginda Nabi bersabda, ‘Siapa yang melepaskan kesusahan saudaranya, maka Allah akan melepaskan kesusahannya nanti pada hari kiamat’,” kata Jokowi.
Dengan semangat berdasarkan keteladanan Nabi Muhammad SAW tersebut, dia menyebutkan bahwa bangsa Indonesia mampu melalui masa-masa sulit seperti saat ini.
“Dengan semangat kepedulian itulah, bangsa kita mampu melalui masa-masa sulit ini,” ucap Jokowi, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari akun Instagram @jokowi.
Peringatan Maulid Nabi merupakan peringatan kelahiran Nabi Muhammad SAW pada bulan Rabiul Awal.
Saking identiknya peringatan ini, bulan Rabiul Awal sering dinamai bulan Maulid atau Maulud oleh umat Islam di Indonesia.
Pada tahun 1443 Hijirah kali ini, awal Bulan Maulid bertepatan dengan hari Selasa, 19 Oktober 2021.
Meskipun Nabi Muhammad SAW dilahirkan pada tanggal 12 Rabiul Awal tahun 570 Masehi di Makkah, tetapi tradisi Maulid tidak hanya diperingati pada tanggal tersebut saja.
Di Indonesia, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW diwujudkan dengan berbagai macam acara seperti pembacaan Barzanji (riwayat hidup Nabi), ceramah keagamaan, dan juga perlombaan.
Beberapa lomba yang kerap dilaksanakan adalah lomba baca Al-Quran, lomba azan, lomba shalawat, dan sebagainya.(***)
Artikel ini telah terbit di mediakepri.co dengan judul Momentum Maulid Nabi SAW, Jokowi Ajak Umat Lepaskan Kesusahan Saudaranya