
BERITABATAM.COM, Jakarta – Perjalanan Komedian Sule di dunia lawak menarik untuk disimak. Khususnya saat namanya makin terkenal saat menjalani komedi slaptik di OVJ (opera van java).
Komedi yang tayang di Trans7 sejak 2009 sampai enam tahun kemudian ini cukup melambungkan namanya di pentas lawak Indonesia.
Hingga di titik itu, Sule mengungkapkan nama-nama yang berjasa hingga dia dapat tempat di OVJ seperti itu.
“Yang maen sebetulnya bang Komeng. Cuma dua episode waktu itu. Mundurin diri bang Komeng,” ujar Sule dilansir dari Kanal YouTube Abdel Achrian.
Kemudian, Sule mendapat tawaran untuk menggantikan posisi Komeng. “Akhirnya saya coba. Sampai enam tahun juga,” jelas Sule.
Dijelaskan Sule, bahwa pertama kali sebenarnya Azis Gagap pemain tetap OVJ. Sule masih menjadi asisten dalang bersama Parto.
“Tadinya mau focus di OKB, mungkin Tuhan berkehendak lain, dan dikasih jalan oleh bang Komeng, ya Alhamdulillah,” ujarnya.
Sebenarnya, pemain inti OVJ setelah perginya Komeng, awalnya ada Olga, Sule, Parto dan Azis Gagap. Awalnya Andre Taulany dan Nunung bintang tamu saja.
Terlibatnya Andre Taulany di OVJ, kata Sule, ada peran penting dirinya.
“Saat itu, kita disuruh milih pelawak yang ganteng. Feeling gua bener. Gua pilih Andre. Andre tu seharusnya berterima kasih ke gua,” kata Sule.
“Ndre, lu harus terimakasih ke Sule,” kata Adel.
Abdel lantas meneruskan kalau Sule juga harus berterimakasih ke Komeng.
“Gua terimakasih ke Komeng. Kokmeng juga harus berterimakasih ke Rudi Sipit, karena mereka kan satu group,” lanjut Sule.
Dalam wawancanda itu, Sule juga mengungkapkan terus belajar dengan pelawak-pelawak baru, seperti standup komedian.
“Gua tuh gak mau berhenti belajar, gua juga pernah mau belajar ke Pandji, standup, tapi ditolak Pandji,” kata Sule. (***)