
BERITABATAM.COM, Yogyakarta – Sosok Ketua DPR RI yang juga politikus dari PDIP Puan Maharani, saat ini tengah menjadi sorotan para netizen tanah air.
Puan Maharani dibanjiri banyak kritikan pasca akun Twitter @mediaindonesia membagikan foto Puan Maharani yang tengah menanam padi di suasana hujan cukup deras.
Beberapa pihak menilsi bahwa hal tersebut sebagai tindakan pencitraan, dalam menghadapi Pilpres 2024 mendatang.
Komentar berisi kritikanpun tidak hanya datang dari masyarakat umum, beberapa politikus dan mantan pejabatpun ikut bersuara menanggapi apa yang telah dilakukan Puan Maharani.
Hastag ‘pencitraan’ pun jadi trending topik pasca mantan Menteri Kelautan Susi Pujiastuti ikut mengomentari Puan Maharani.
“Biasanya petani menanam padi tidak hujan-hujanan” nyinyir Susi dalam akun @susipujiastuti.
Senada dengan Susi, politikus Partai Gerindra Fadli Zon pun ikut berkomentar.
“Belum belajar pencitraan 4.0?”
Diketahui sebelumnya Puan Maharani ikut dalam acara penanaman padi saat kunjungan kerjanya di daerah Yogyakarta, 11 November 2021.
Dalam kesempatan tersebut, Puan ‘nyemplung’ ke sawah di saat kondisi cuaca tengah hujan cukup deras, membantu petani menanam padi. (dodi)
Artikel ini sudah terbit di mediakepri.co dengan judul Puan Maharani Nyemplung Menanam Padi, Hingga Berujung Panen Kritikan