
BERITABATAM.COM, Natuna – Sedianya hari ini Selasa 23 November 2021 Menko Polhukam, Mahfud MD dan Mendagri Tito Karnavian tiba di Ranai Natuna.
Berbagai agenda yang akan dijalankan dua menteri Kabinet Indonesia Maju itu antara lain mengunjungi sejumlah pulau terluar Indonesia.
Berdasarkan rundown yang diterima mediakepri, rombongan akan tiba di Bandara RSA sekira pukul 09.00 WIB dari Bandara Halim Perdana Kusuma Jakarta.
Rombongan Menko Mahfud dan Mendagri Tito langsung mengunjungi lokasi vaksinasi dan penegakan protokol kesehatan di Gedung Sri Serindit, Ranai.
Perjalanan rombongan akan dilanjutkan menuju Kantor Bupati Natuna.
Di Kantor Bupati Natuna, Mahfud MD dan Tito Karnavian akan melaksanakan rapat koordinasi pengelolaan perbatasan negara.
Selanjutnya dengan menggunakan helikopter Mahfud dan Tito akan menuju Pulau Sekatung yang berbatasan langsung dengan Vietnam.
Di Pulau Sekatung, Mahfud MD dan Tito Karnavian mendengarkan penjelasan kondisi Pengamanan Pulau Terluar (Pamputer).
Di Pulau Sekatung juga akan dilakukan penyerahan paket sembako dan peralatan olah raga oleh kedua menteri tersebut kepada perwakilan Pamputer serta melakukan peninjau pos dan sarpras Pamputer.
Kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan ke Puskesmas Pulau Laut untuk meninjau kegiatan vaksinasi Covid-19.
Mantan Kapolri bersama Menkopolhukam selanjutnya akan menuju Kantor Camat Pulau Laut, untuk meninjau kegiatan layanan Gerakan Indonesia Sadar Administrasi Kependudukan (GISA) Dukcapil serta menggelar pertemuan dengan masyarakat nelayan Pulau Laut.
Usai menggelar berbagai agenda di Pulau Laut, Menkopolhukam dan Mendagri menuju Posal Pulau Laut untuk beristirahat dan selanjutnya kembali ke Ranai menggunakan helikopter. (dika)