
BERITABATAM.COM, Jakarta – Meninggalnya Vanessa Angel dan suaminya membuat banyak orang yang penasaran tentang persisnya peristiwa itu.
Lalu, muncullah seorang paranormal dengan membuat konten yang mengaku dapat memanggil roh Vanessa Angel.
Konten yang menghebohkan itu akhirnya dihapus setelah menuai kecaman.
Si paranormalnya pun meminta maaf. Seperti diketahui konten tersebut sebelum diupload oleh kanal YouTube YouTuber Baks 888.
Dalam video itu, paranormal tampak seolah bisa memanggil arwah Vanessa Angel dan Bibi di lokasi kejadian kecelakaan maut.
Apa yang dilakukan Ki Soleh Pet dan Baks 888 lantas membuat geram netizen.
Konten pemanggilan arwah tersebut dinilai tak pantas dilakukan di tengah duka yang mendalam dari keluarga.
Diduga tak kuat dengan serangan netizen, Ki Soleh Pet dan temannya itu lantas membuat konten permintaan maaf secara terbuka.
Tak lama masalah itu selesai, entah sengaja menegur para pembuat konten soal pemanggilan arwah atau tidak, Ustad Abdul Somad akhirnya membuat konten penjelasannya.
Ustaz Abdul Somad pada konten yang tayang, Senin, 8 November 2021, memberi judul “Roh Bisa Dipanggil, masak sih!?”.
Dalam penjelasan awalnya, Ustadz Abdul Somad yang biasa disebut singkat dengan UAS menjelaskan, manusia memang terdiri dari fisik dan metafisik atau zahir dan batin.
Menurutnya, orang Indonesia mengakui keduanya. Terbukti ada kata ‘bangunlah jiwanya, bangunlah badannya’ dalam lagu kebangsaan Indonesia Raya.
Masih menurut UAS, tidak hanya orang Indonesia, orang Barat yang dikenal lebih mengedepankan logika dan tidak percaya alam gaib pun mengenal roh.
“Orang bule yang katanya tidak percaya alam gaib pun ketika saat terdesak mereka teriak, SOS (safe our soul). Yang fisik disebut badan atau jasad. Yang non fisik disebut roh,” sambung Ustadz Abdul Somad.
Dalam penjelasan selanjutnya, UAS menceritakan, roh ditiupkan ke dalam badan, ketika usia badan 120 hari dalam kandungan.
Masa ruh berada dalam tubuh manusia disebut ajal (limit waktu). Manusia tidak dapat mempercepat atau menunda ajal tersebut. Saat waktunya tiba, dalam Qur’an Surat As-Sajadah ayat 11, malaikat maut akan mencabut ruh untuk kembali menghadap Allah.
Ruh berada dalam kekuasaan Allah, yang Maha Menciptakan, saat tidur dan mati. Jika ruh ditahan Allah, maka manusia akan mati. Namun, jika Allah kembalikan jasadnya, dia akan hidup. Demikian diterangkan dalam Al-Qur’an surat Az Zumar ayat 42.
Artinya: Allah memegang nyawa (seseorang) pada saat kematiannya dan nyawa (seseorang) yang belum mati ketika dia tidur; maka Dia tahan nyawa (orang) yang telah Dia tetapkan kematiannya dan Dia lepaskan nyawa yang lain sampai waktu yang ditentukan. Sungguh, pada yang demikian itu terdapat tanda-tanda (kebesaran) Allah bagi kaum yang berpikir.
Jika roh berada dalam kekuasaan Allah, siapakah yang dipanggil arwahnya?
Itu adalah setan. Dalam penjelasan selanjutnya, UAS mengungkapkan, setiap manusia ada setan yang mengikutinya, termasuk Rasulullah. Namun, Rasulullah mendapat pertolongan Allah sehingga terhindar dari setan tersebut.
Ruh itu dalam kuasa Allah, saat mati maupun tidur. Ada ruh yang ditahan Allah, lalu orang itu mati. Ada ruh yang dikembalikan Allah ke jasad, lalu org itu hidup. (Surat Az-zumar 42).
Ketika orang mati, ruhnya dibawa malaikat ke sama’ (alam yang tinggi dan mulia). Ada masanya ruh itu dikirim ke jasad sesaat untuk merasakan azab atau nikmat kubur. (Hadits diriwayatkan Imam Ahmad dalam kitab al-Musnad).
“Maka, kalau ada dukun yang ngaku bisa memanggil roh, sesungguhnya dia sedang memanggil setan. kok dia bisa memanggil setan? Kan temenan,” pungkas UAS. ***
Artikel ini telah tayang di mediakepri.co dengan judul Paranormal Kok Bisa Panggil Setan? Ustad Abdul Somad: Bisa Saja, Kan Dia Temenan