
BERITABATAM.COM, BINTAN – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di tiga desa kabupaten Bintan berjalan sukses. Situasi kamtibmas mulai dari pencoblosan hingga memasuki waktu perhitungan suara berjalan aman dan damai. Tiga desa yang melaksanakan Pilkades diantaranya, Desa Malang Rapat, Desa Dendun dan Desa Sebong Lagoi, Rabu (24/11/2021).
Kapolres Bintan, AKBP Tidar Wulung Dahono, S.H., S.I.K., M.H, mengatakan untuk mengawal suksesi Pilkades di tiga desa ini mengerahkan 198 Personil Polres Bintan beserta jajaran Polsek yang sebelumnya di floting untuk melakukan pengamanan di masing-masing Desa. “ Kapolsek memimpin langsung setiap anggota yang melaksanakan pengamanan bersadarkan floting yang telah ditentukan,” ujarnya.
Dia juga memaparkan, selama kegiatan berlangsung tetap mematuhi prorokol kesehatan yang ditetapkan pemerintah. Panitia penyelengara, anggota dan masyarakat tetap melaksanakan kegiatan dengan terus menerapkan Protokol Kesehatan selama proses Pilkades berlangsung. “Ini demi pencegahan terjadinya klaster baru Covid-19 di Kabupaten Bintan. “Kegiatan yang dilaksanakan ini berjalan dengan aman dan kondusif. Usai pilkades aktifitas masyarakat saat ini sudah berjalan normal seperti biasa,” tambah AKBP Tidar Wulung Dahono, S.H., S.I.K., M.H,(fr/ han)