
BERITABATAM.COM, Kepri – Dalam rangka Hari Pahlawan Tahun 2021, Museum Sultan Sulaiman Badrul Alamsyah Tanjungpinang, Provinsi Kepri, menggelar pameran Alat Utama Sistem Senjata TNI (Alutsista TNI). Dalam kegiatan tersebut di ikuti oleh satuan TNI dan Polri yang berada di kota Tanjungpinang. Diantaranya, Korem 033/WP, Kodim 0316/Bintan, Lantamal IV, Wing Udara 1, Lanudal Tanjungpinang, Yonmarhanlan IV, Lanuda RHF dan Polres Tanjungpninang.
“Kegiatan itu telah berlangsung pada tanggal 24 sampai dengan 28 November 2021,” ujar Kepala Dinas Penerangan Lantamal IV (Kadispen Lantamal IV), Mayor Marinir Saul Jamlaay, (30/11/2021). Lanjutnya, pada pameran Alutsista kali ini, TNI mengajak masyarakat kota Tanjungpinang untuk lebih mengenal peralatan militer yang dimiliki oleh TNI dan Polri, sehingga diharapkan dapat memberi kesan yang nyaman bagi masyarakat.
Namun, dalam pameran Alutsista TNI ini bukan saja disaksikan oleh masyarakat kota Tanjungpinang, tetapi juga disaksikan masyarakat kota maupun Kabupaten yang ada di Provinsi Kepri. Untuk penilaian stan terbaik pada pameran tahun 2021 ini, juara pertama diraih oleh stan Yonmarhanlan IV, untuk juara dua dimenangkan stan Lantamal IV, sedangkan juara tiga diraih oleh stan Korem 033/WP. (hs)