
BERITABATAM.COM, Jakarta – Jika hampir setiap keluarga Indonesia mau menanam cabai di rumah, maka kemungkinan besar harga cabe akan stabil, bahan bisa turun.
Sebab, kebutuhan masyarakat akan cabai misalnya, sudah terpenuhi. Apakah mungkin? Ya, sangat mungkin sebab menanam cabai itu mudah dan murah.
Bisa dilakukan di rumah dan tidak memerlukan lahan yang luas karena media tanamnya bisa menggunakan pot atau polibag.
Salah satu cara menanam cabai yang mudah adalah dengan menanamnya di pot.
Jika cara menanamnya sudah benar, maka pohon cabai yang ditanam di pot bisa berbuah dengan lebat dan sering dipanen.
Dilansir ZonaJakarta dari Balcony Garden Web, inilah cara mudah menanam pohon cabai di dalam pot.
- Pilih pot yang sesuai
Cabai memiliki jenis akar yang mudah tumbuh dan memerlukan pot yang cukup dalam.
Anda bisa memilih pot bening atau pot Yogap yang memiliki ukuran lebih dalam.
Pot dengan diameter 15 cm sudah cukup untuk satu benih pohon cabai ukuran kecil.
Pastikan pot memiliki lubang drainase yang besar di bagian bawah agar sirkulasi air lebih lancar.
- Mulai menanam cabai
Bagi pemula, akan lebih mudah jika membeli pohon cabai yang masih muda dibanding menyematkannya dari biji atau benih.
Setelah membeli pohon cabe yang masih anakan, pindahkan tanaman ke pot dengan hati-hati.
Gunakan media tanam tanah gembur dengan tambahan pupuk kompos atau pupuk kandang yang sudah ter fermentasi.
- Letakkan pot di dekat sinar matahari
Pohon cabai suka dan membutuhkan paparan sinar matahari.
Jangan letakkan pot di bagian rumah yang tidak terkena matahari atau di bawah atap.
Jika Anda menanam di dalam rumah, letakkan dekat jendela agar tetap mendapat asupan sinar matahari.
Namun jika Anda memiliki pekarangan, letakkan pot di teras atau pekarangan rumah.
- Cara menyiram
Jangan sampai tanah dalam kondisi kering karena membuat daun dan bunga cabai menjadi rontok.
Siramkan air langsung ke media tanam dan hindarilah menyemprotkan air dari atas tanaman karena bisa membuatnya rontok.
Siram tanaman cabai setiap media tanam kering atau kira-kira dua hari sekali.
Menanam pohon cabai di dalam pot bisa memakan waktu sekitar dua hingga empat bulan hingga waktu panen datang.
Jika berhasil menanam cabai hingga bisa panen sendiri tentu akan membuat Anda lebih hemat uang belanja, kan? Selamat mencoba ya!***
Artikel ini telah terbit di mediakepri.co dengan judul Mau Cabai Murah? Ikuti Cara Mudah Menanam Cabai di Dalam Pot di Rumah Anda