
BERITABATAM.COM, Maluku Tengah – Satgas Yonarhanud 11/WBY melaksanakan peran aktifnya dalam membantu kesusahan warga Pulau Haruku di tengah konflik.
Berbagai upaya untuk mengatasi kesulitan warga telah di lakukan Satgas Kodim Maluku Yonarhanud 11/WBY. Salah satunya adalah dengan membantu membagikan sembako kepada masyarakat Desa Kariuw yang mengungsi di Desa Aboru, Kecamatan Pulau Haruku, Kabupaten Maluku Tengah.
Berita Lainnya: Satgas Yon Arhanud 11/WBY Bantu Pembangunan Rumah Warga
“Pembagian sembako kepada warga pada, Jumat (28/1/2022),” ujar Komandan Satgas, Letkol Arh Rendra Febrandari Suparman, S.I.P., kepada wartawan.

Sebagai pengamanan wilayah, Satgas Yonarhanud 11/WBY juga berkewajiban turut membantu pemerintah daerah. Termasuk kegiatan membantu pendistribusian sembako oleh pemerintah untuk masyarakat Desa Kariuw yang mengungsi di Desa Aboru Sektor Dalpen.
“Pos Ramil Aboru Satgas Kodim Maluku Yonarhanud 11/WBY turut membantu proses pembagian sembako dari pemerintah tersebut ke warga. Bantuan penyaluran sembako ini agar berjalan dengan lancar dan aman serta merata,” tegas, Letkol Arh Rendra Febrandari Suparman.
Selain itu, Satgas Kodim Maluku Yonarhanud Pos Ramil Aboru siap membantu warga di sektor pelayanan kesehatan dan pengobatan. Para personel Satgas juga bersedia menjadi guru bantu bagi murid sekolah.
Adanya pendistribusian dan pembagian paket sembako pada hari ini tentunya sangat membantu warga yang saat ini sedang kesulitan. Apalagi saat ini sedang terjadi konflik warga, pastinya harga sembako akan naik dan sulit di dapat.
Mendapat bantuan sembako tersebut, warga Desa Kariuw mengucapkan sangat berterimakasih kepada pemerintah daerah dan Satgas Kodim Pos Ramil Aboru. Dengan adanya bantuan pendistibusian yang di laksanakan sehingga penyalurannya berjalan tertib dan lancar.
“Saya mewakili warga masyarakat desa mengucapkan terima kasih atas bantuan yang di berikan oleh pemerintah. Ucapan terimakasih juga saya sampaikan kepada seluruh instansi yang ikut membantu dalam pendistribusian sembako ini,” tutur, Hajai Sawowa
Menurut, Sawowa, kerjasama yang baik ini harapannya juga dapat diterapkan pada kegiatan-kegiatan selanjutnya. Sehingga mayarakat bisa terbantu pada saat seperti situasi yang serba sulit ini. Warga juga menginginkan agar para personil Satgas ada di tengah masyarakat. (fr/ hs)