
BERITABATAM.COM, Tanjungpinang – Gubernur Kepri, Ansar Ahmad melepas 12 aparatur sipil negara (ASN) yang memasuki masa purna bakti.
Ke-12 ASN yang dilepas oleh Gubernur Ansar Ahmad memasuki pensiun ini merupakan sipil di lingkungan Pemprov Kepri.
Dengan pelepasan ASN ini, Gubernur Ansar Ahmad berharap pensiun bukan akhir pengabdian terhadap bangsa dan negara.
“Jangan berhenti, apapun kegiatan dan aktivitas setelah pensiun, haruslah tetap jadi trigger bagi masyarakat,” kata Gubernur Ansar Ahmad, Senin, 21 Februari 2022.
Lebih jauh dikatakannya, tetaplah memberikan pengabdian untuk kehidupan yang lebih baik di tengah masyarakat.
Dikatakannya, Begitu banyak pengorbanan sudah diberikan. Begitu banyak kerja dan pengabdian yang dilandasi rasa ketulusan.
Dan ketika pengabdian sudah memasuki masa purna, tambahnya, buah perjuangan akan selalu tersemat dengan manis dalam prasasti kehidupan.
Karenanya, katanya lebih jauh, menghargai mereka yang telah berbhakti bagi negeri adalah kilatan sinar pelangi yang menyejukkan.
Disebutkannya, bagi para purna bakti ini diharapkan menjadi mawar pengharum bagi mereka yang sudah usai menghibahkan diri dengan sepenuh jiwa.
“Pensiun bukanlah akhir segalanya. Pensiun juga bukan akhir pengabdian seorang ASN kepada bangsa dan negara,” katanya mengakhiri ketika melepas para ASN yang memasuki usia purna bhakti. (akbar)