
BERITABATAM.COM, Jakarta – Sebuah tontonan yang tidak mendidik dan terkesan sebagai tindakan yang bar-bar ala koboi.
Seorang pria yang sudah ubanan menodongkan senjata api (senpi) kepada seorang kuli bangunan.
Tindakan koboi yang dilakukan pria baju kaos warna kuning ini terjadi di kawasan perumahan mewah Pondok Indah.
Tindakan yang terkesan brutal dari lelaki berkacamata ini diunggah oleh akun instagram fakta.indo.
Dari akun ini dijelaskan ada seorang pria todongkan pistol ke kuli bangunan di sebuah rumah di kawasan perumahan mewah Pondok Indah, Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.
Kejadian yang menyeramkan ini terjadi pada Sabtu, 12 Februari 2022 sekitar pukul 10.30 WIB.
Penodongan terjadi karena pria itu kesal dan terganggu dengan suara yang muncul akibat pekerjaan renovasi rumah
Adapun pelaku penodongan tinggal di sebelah rumah yang sedang direnovasi
Korban telah melaporkan penodongan tersebut ke Polres Metro Jakarta Selatan.
Kejadian yang baru diupload sekitar 36 menit, sudah direspon 10.606 nitizen. (***)
Artikel ini sudah terbit di mediakepri.co dengan judul Tindakan Koboi Pria Ubanan kepada Seorang Kuli Bangunan di Perumahan Mewah