
BERITABATAM.COM, Jakarta – Seorang pria berbaju koko tampak tengah merekam kupu-kupu yang sedang berdiam di dekat tangga viral di media sosial.
Pria yang tidak diketahui identitasnya ini tampak merekam kupu-kupu tersebut dengan menggunakan HP jadul miliknya.
Agar bisa mengambil gambar kupu-kupu tersebut, pria ini tampak memiringkan HP kecil miliknya itu.
Hewan tersebut tidak terbang meski di foto dari dekat oleh si bapak.
Video ini diunggah oleh akun instagram @makassar_iinfo.
Pada unggahan tersebut, akun instagram dengan pengikut 1,2 juta ini memberikan caption “Seorang bapak yang tak diketahui identitasnya terekam tengah memotret seekor hewan menggunakan ponsel lawasnya menjadi viral di media sosial.”
“Di hadapannya, tampak kupu-kupu namun dengan sayap yang unik hinggap di permukaan datar.”
“Melihat penampakan hewan yang tak biasa, lelaki tersebut berinisiatif untuk mengabadikannya.”
“Ia terlihat menggunakan ponsel jadulnya yang masih berukuran kecil dengan tombol keypad di badan ponsel.
Ponsel tersebut dimiringkan agar ia bisa memotret hewan di hadapannya dalam posisi horizontal.”
Video yang telah ditonton lebih dari 161 ribu kali dan mendapatkan 11,917.
Video ini menbdapatkan respon dari netizen:
“Insyaallah akn ad org baik yg kasih bapak ini hp yang lbih baik .. aamiin” ungkap @dian_s21.
“Jan salah, orang tua biasanya eman prefer hp jadul drpd smartphone model up2date. Karna lebih simpel dan mereka ngerti cara operasiinnya. Duit mah ada buat beli yg type dan model terbaru sekalipun, tapi mereka lebi mentingin duit tsb bisa buat nyenengin istri dan anak”nya…???? kayak bapakku, duitnya banyak tpi hp nya cm bisa buat telpon & sms. Kata alm drpd beli gitu buat diri sendiri, mending buat anak” bapak.. huhuhu, alfatihah????” ujar akun @amezmakabe.
“Biasanya kalo orang tua begini lebih nyaman pake hp jadul karna malas ribet karna dia butuhnya cuma nelpon saja .” sebut @andi.indraa. (***)
Artikel ini sudah terbit di mediakepri.co dengan judul Bikin Terenyuh, Pria Berbaju Koko ini Foto Kupu-kupu dengan HP Jadul