
BERITABATAM.COM, Batam – Ribuan warga Nahdlatul Ulama (NU) menghadiri dan memeriahkan Sagulung Bersholawat yang digelar di Flamboyan Community Center, Sabtu, 19 Februari 2020.
Kegiatan dalam rangka menyambut Hari Lahir (Harlah) ke 96 NU dan menyongsong Isra Miraj 1443 H tersebut diramaikan dengan adanya Habib Sholeh Al Jufri (Solo), Habib Jakfar bin Utsman Al Jufri (Malang), Habib Mustofa Sayyidi Barobah (Yogyakarta), dan Habib Muhammad Muthohar (Semarang).
Ketua Pelaksana Dwi Suryo mengatakan, Sagulung Bersholawat merupakan kegiatan yang diinisiasi kader-kader muda NU untuk menanamkan cinta sholawat khususnya kepada generasi muda di Kecamatan Sagulung.
“Kita ingin, tentu lebih membumikan lagi cinta sholawat kepada generasi-generasi muda kita,” kata Dwi.
Menurut dia, penting untuk belajar sejarah napak tilas nabi tentang solidaritas kemanusiaan.
Banyak hal yang digali dari hanya sekedar membaca, tapi juga belajar memahami sejarah napak tilas nabi, tentang perjuangan panjang beliau untuk membentuk peradaban dan solidaritas kemanusiaan, khususnya tentang kasih sayang sesama umat manusia.
“Tugas kita bersama untuk mengajak dan mensyiarkan sholawat,” kata pria yang biasa dipanggil Cak Dwi.
Dalam kegiatan Sagulung Bersholawat itu juga diadakan parade hadroh.
Sementara itu, Ketua MWCNU Sagulung, Ustadz Agus Sahrir mengatakan, NU harus mampu hadir dan mendekatkan diri ke masyarakat.
Menurutnya, kegiatan Sagulung Bersholawat akan mampu mendekatkan NU dengan masyarakat.
“NU sebagai garda terdepan di negeri ini semaksimal mungkin akan selalu bergandengan dengan seluruh komponen masyarakat, tidak akan membedakan status sosial kelas, baik miskin atau kaya, pengusaha atau tidak.
Kita semua adalah sama dan akan membangun negeri tempat kita dilahirkan ini bersama-sama sesuai pesan nabi,” katanya. (akbar)