
BERITABATAM.COM, Tanjungpinang – Tim Puslitbang pantau pelayanan Polres Tanjungpinang. Kedatangan Pusat Penelitian dan Pengembangan (Puslitbang) Polri guna melaksanakan penelitian. Yaitu tentang “Tingkat Kepercayaan Masyarakat Terhadap Kinerja Polri” di Polres Tanjungpinang. Selasa (15/02/2022)
Tim peneliti Puslitbang Polri di pimpin oleh Kombes Pol Saefuddin Mohamad bersama Penda TK I Nailatalmuna, Penda Tegawati. Turut hadir tim supervisi Kombes Pol F.X. Surya Kumara beserta Bripda Revaldo.
Kegiatan Puslitbang ini di ikuti Pejabat Utama Polres Tanjungpinang. Hadir Kabag Ops Polres Tanjungpinang Kompol Reza Anugerah A.P, SH, S.Ik. Kabag Ren Polres Tanjungpinang Kompol Afdal. Lalu para Kasat Polres Tanjungpinang, Para Kapolsek Polres Tanjungpinang, dan responden dari tokoh masyarakat serta tokoh agama yang ada di Kota Tanjungpinang.
Penelitian oleh Puslitbang Polri ini adalah untuk pendalaman seberapa puas masyarakat Kota Tanjungpinang. Khususnya terhadap kinerja Polres Tanjungpinang, khususnya dalam hal pelayanan publik.
Kapolres Tanjungpinang AKBP Fernando, SH, SIK yang menerima langsung tim Puslitbang Polri mengatakan maksud dan tujuan penelitian ini. Yaitu untuk mengetahui perspektif masyarakat terhadap layanan kepolisian pada lima Fungsi. Yakni Fungsi Intel, Fungsi Reskrim, Fungsi Lantas, Fungsi Binmas dan Fungsi Samapta.
Ketua tim Puslitbang Polri Kombes Pol Saefuddin Mohamad mengatakan, dalam sasaran penelitian Puslitbang internal terhadap satuan kerja. Di antaranya pelayanan SIM, pelayanan SKCK, dan pelayanan pengaduan masyarakat.
Selain pendalaman internal, tim Puslitbang pantau juga melakukan pendalaman eksternal kepada perwakilan tokoh masyarakat kota Tanjungpinang yang mendapat undangan. Harapannya, perwakilan masyarakat ini betul-betul transparan sesuai yang di alaminya.
Kegiatan tim Puslitbang pantau selanjutnya dengan mengadakan Focus Group Discussion (FGD). Baik kepada para responden maupun masing-masing fungsi kepolisian. Hal ini bermaksud untuk menguatkan fakta-fakta pelaksanaan pelayanan. Kemudian bisa memberikan timbal balik berupa masukan yang baik sebagai penunjang tugas kepolisian pada kemudian hari.
Tim Puslitbang Polri mengatakan maksud dan tujuan penelitian ini. Yaitu untuk mengetahui perspektif masyarakat terhadap layanan kepolisian pada lima Fungsi. Yakni Fungsi Intel, Fungsi Reskrim, Fungsi Lantas, Fungsi Binmas dan Fungsi Samapta. Sejauh ini kinerja pelayanan di Polres Tanjungpinang memuaskan. (Bagus/hs)