
BERITABATAM.COM, Natuna – Direktur Perumda Air Minum Tirta Nusa Kabupaten Natuna, Muhammad Zaki, mengatakan Embung Teluk Buton ditargetkan akan berfungsi secepatnya.
“Awal bulan Ramadhan 1443 H atau pada April 2022, Embung Telok Buton ditargetkan berfungsi mensuplai air baku untuk masyarakat Teluk Buton,” ucap Zaki saat meninjau Embung Teluk Buton, Sabtu 5 Maret 2022.
Muhammad Zaki menjelaskan, untuk menjalankan Instalasi Pengolahan Air (IPA) di Embung Telok Buton, beberapa langkah teknis telah diambil agar segera bisa difungsikan.
“Berharap masyarakat bisa bekerjasama dalam program PDAM tentang pengaktifan kembali terkait SPAM yang ada, dan InsyaAllah sebelum bulan puasa, air sudah tersuplai kepada warga,” ujarnya.
Sebelumnya kata Zaki, Embung Telok Buton yang dibangun oleh BWS Sumatra V pada tahun 2016 itu sempat berfungsi menyuplai air bersih bagi masyarakat saat di kelola oleh pihak desa setempat.
Namun adanya kendala operasional oleh pihak desa, Embung tidak berfungsi hingga saat ini, meski intake, mesin pompa, hingga instalasi pipa telah terpasang sejak tahun 2018.
“Embung ini sekarang sudah di serahkan ke Dinas PU, namun pengelolaannya oleh PDAM,” terang Zaki.
Selanjutnya Zaki juga mengatakan ketika Embung Telok Buton sudah berfungsi dengan baik, pihaknya akan segera menentukan tarif dan mensosialisasikan kepada masyarakat untuk kembali beralih menjadi pelanggan.
“Nanti setelah Embung ini berfungsi, akan kita ajak masyarakat kembali menjadi pelanggan kita,” pungkasnya. (dan)