
BERITABATAM.COM, Pekanbaru – Ikatan pelajar dan mahasiswa kota Batam-Pekanbaru sukses melaksanakan pelantikan dan pengukuhan pengurus IPMKOB-Pekanbaru Kabinet Gantari Bhumi periode 2021/2022 yang di laksanakan di Aula Bawaslu Provinsi Riau Saptu, 27 Maret 2022.
Kegiatan ini dihadiri oleh Indra Rukmana selaku ketua IWKR-Pekanbaru, Rony Supriatna selaku pembina AMP Batam, beberapa Demisioner pengurus IPMKOB-Pekanbaru, Serta paguyuban 7 Kabupaten/kota Kepulauan Riau.
Acara dibuka dengan tari persembahan. lalu pembacaan Ikrar oleh M. Nabil Aditia Maulana selaku ketua umum IPMKOB-Pekanbaru, dikuti oleh seluruh pengurus IPMKOB-Pekanbaru periode 2021/2022.

Selanjutnya pengurus dikukuhkan oleh Rony Supriatna selaku perwakilan AMP kemudian penandatanganan SK dan Surat pengukuhan oleh Ketua Umum IPMKOB-Pekanbaru dan Perwakilan AMP.
“Saya ucapkan selamat kepada teman-teman yang sudah di lantik dan di kukuhkan, Semoga bisa mengemban amanah sampai akhir kepengurusan. Selalu aktif bersilaturahmi dengan Paguyuban dan instansi di Pekanbaru” tutur Indra Rukmana.
Dalam kata sambutannya IPMKOB-Pekanbaru mengatakan, beliau siap berkolaborasi bersama paguyuban 7 Kabupaten di KEPRI di Pekanbaru.
Untuk melaksanakan dan membuat program kerja besar di Pekanbaru, dan ketua umum IPMKOB-Pekanbaru berharap pengurus untuk dapat mengasah kemampuan publik speaking, skill, serta pengetahuan melalui wadah organisasi ini.
Serta menambah mahasiswa Batam harus selalu update tentang perkembangan Batam.
Selanjutnya dalam kata sambutan Perwakilan AMP Batam, Rony Supriatna menyebut Walikota Batam “Penghayal”.

“Terakhir saat saya ke batam untuk menghadiri mubes AMP kemarin, Simpang Tembesi tempat saya dulu nongkrong dan ngojek. Bukan melebih-lebihkan ataupun menjilat karna pak Wako juga tak kenal saya, Simpang Tembesi itu diluar dugaan saya diluar ekspektasi saya, ternyata inilah hasil dari Walikota Batam yang suka menghayal sebelum tidur untuk membangun Kota Batam lebih maju dari kota-kota di Indonesia.” ujar Rony Supriatna.
Rony juga menegaskan kepada pengurus IPMKOB-P pentingnya menghayal sesuatu yang postif.
“Oleh karena itu kalau menghayal sesuatu yang positif pasti akan menghasilkan yang positif. jadi luangkanlah waktu untuk menghayal apa yang mau dibuat di IPMKOB apa yang mau dilakukan di IPMKOB” tambahnya.
Acara pelantikan dan pengukuhan ini juga dimeriahkan dengan kegiatan Ngobrol Berfaedah (NGODE).
Dengan mengambil tema “Pentingnya Peran serta suara masyarakat dan Mahasiswa dalam demokrasi negara” acara ini diisi oleh Kasubag Keuangan KPU Provinsi Riau, Efri Bobby Rafles.
Terlihat antusiasme audiens dari pengurus IPMKOB-Pekanbaru dengan ditandai banyaknya pertanyaan hingga dibuka 3 sesi pertanyaan. (ria fahrudin/ IPMKOB pekanbaru )