
Kembali Dapat Jabatan dari Presiden Jokowi, Luhut Binsar Pandjaitan Dihujani Kritik
Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali menganugerahkan jabatan pada Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan, kali ini sang menteri tersebut ditunjuk sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air (SDA) Nasional.
Adapun pembentukan Dewan SDA Nasional tersebut tertuang dalam Perpres Nomor 53 tahun 2022 tentang Dewan SDA Nasional.
Dalam hal tersebut Ketua Dewan SDA Nasional dijabat menteri yang bertugas menyelenggarakan koordinasi, sinkronisasi, dan pengendalian urusan kementerian dan penyelenggaraan pemerintahan di bidang kemaritiman dan investasi.
Penunjukan luhut untuk menduduki jabatan tersebut menyusul banyaknya jabatan penting lainnya yang diemban sang menteri Jokowi tersebut.
Para warganet pun ikut memberikan tanggapan, terkait banyaknya tugas yang diemban oleh Luhut Binsar di era pemerintahan Jokowi.
“Kaya enggak ada orang lain saja.” kritik akun @haq***.
“Emang boleh rangkap jabatan?…” tanya @mr***.
“…Dan itu yang merangkap orangnya itu-itu aja, kayak enggak ada orang lain aja.” lanjutnya.
“Banyak bener jabatannya om, enggak pusing bagi-baginya?” tutur @muh***.
“Semua untuk Opung.” nyinyir @arie***. (dodi)