
BERITABATAM.COM, Natuna – Bupati Natuna, Wan Siswandi memastikan sebanyak 29.692 orang peserta BPJS kesehatan di Kabupaten Natuna ditanggung Kementerian Sosial.
“Sekitar 87.380 orang masyarakat Natuna mendapat jaminan pelayanan kesehatan melalui BPJS.
Alhamdulillah, sebanyak 29.692 orang ditanggung APBN melalui Kemensos,” ucap Wan Siswandi di Ruang Kerjanya, Selasa 12 April 2022.
Wan Sis tidak menampik bahwa keberhasilan tersebut merupakan hasil dari kunjungan dirinya ke Kementerian Sosial beberapa waktu lalu.
“Mensos Ibu Tri Rismaharini mengabulkan usulan Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna untuk menjamin pelayanan kesehatan masyarakat Natuna melalui BPJS kesehatan,” ucapnya.
Wan Sis bersyukur, mengingat dana APBD yang selama ini dialokasikan untuk membiayai iuran BPJS yang kini ditanggung APBN, dapat dimanfaatkan untuk pembiayaan pembangunan lainya.
Selain bantuan tersebut, hasil kunjungan Bupati Natuna dengan Mensos, Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna, juga mendapatkan penambahan jumlah penerima BLT untuk masyarakat Natuna.
Berdasarkan data yang disampaian Buati Natuns, BPJS kesehatan bagi masyarakat selebihnya menjadi tanggungan pemerintah daerah Natuna sebanyak 29.789 orang, Mandiri 2.264 orang, PPU (ASN, TNI dan Polri) 24.876 orang dan pensiunan-veteran 750 orang. (dan)