
BERITABATAM.COM, Jakarta – Setelah menang usai duet melawan jagoan Thailand, Kunlavut Vitidsarn, Jonatan Christie berhasil memesan satu tempat di semifinal Korea Open 2022.
Bertanding di Palma Indoor Stadium, Jumat, 8 April 2022, Jojo unggul lewat pertarungan rubber game, 8-21, 21-17, 21-19.
Jojo pun dapat sanjungan dari BWF. Federasi Bulu Tangkis Dunia itu terkesima dengan permainan yang disajikan kedua pemain.
“Kami salut dengan Jonatan Christie dan Kunlavut Vitidsarn karena menunjukkan perjuangan luar biasa,” tulis BWF dikutip jpnn.com.
Ya, kemenangan ini memang cukup ajaib bagi Jojo. Bagaimana tidak, tunangan Shania Junianatha itu lebih banyak tertinggal dari gim pertama hingga ketiga.
Jojo yang memulai laga dengan tertekan, bahkan sempat keok cukup jauh 8-21 di gim pertama. Pada gim kedua, wakil Thailand kembali tampil mengesankan.
Vitidsarn unggul 11-6 di jeda interval dan sempat menjauhkan skor menjadi 16-12. Namun, secara mengejutkan, Jojo mampu mengambil alih permainan dan menutup gim kedua dengan kemenangan 21-17.
Pada gim ketiga, Jojo lagi-lagi tertinggal di jeda interval, kali ini dengan skor 8-11. Beruntung, Jojo tetap tampil sabar dan ulet hingga akhirnya menghajar Vitidsarn dengan skor 21-19. (***)