
BERITABATAM.COM, Tanjungpinang – Rangkaian agenda peringatan ke-76 Hari TNI Angkatan Udara (AU) telah berjalan lancar dan sukses.
Guna mewujudkan rasa syukur atas kelancaran itu, para prajurit TNI AU di Lanud RHF memanjatkan doa bersama kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Doa bersama yang digelar di Mesjid Al Ikhlas Mako Lanud RHF, Rabu 6 Maret 2022 itu dipimpin Ps Kabintal Lanud RHF Letda Sus Denis Hidayat.
Wujud rasa syukur doa bersama itu diawali dengan Sholat Dzuhur berjamaah. Dan dilanjutkan ceramah singkat Ps Kabintal Letda Sus Denis Hidayat.
Dalam ceramahnya, Letda Sus Denis Hidayat menyampaikan doa kepada para pahlawan yang telah mendahului, khususnya pendahulu dari TNI AU.
“Kita doakan supaya para pahlawan pendahulu kita diterima imannya dan ditempatkan di tempat terbaik disisi-Nya, “ucapnya
Kedua sambung Letda Sus Denis Hidayat, supaya TNI AU dalam melaksanakan tugas diberikan keberkahan sesuai dengan visi misi TNI AU.
“Ketiga, kita do’akan untuk seluruh prajurit TNI AU supaya diberikan keamanan dan keselamatan dalam menjalankan tugas, “ucapnya.
Turut hadir dalam Doa Bersama Kadispers Mayor Adm Adzani, Kadislog Mayor Kal Dilah Susantiningsih, para Perwira, Bintara serta PNS di lingkup Lanud RHF. (amril)