
BERITABATAMCOM, Tanjungpinang – Momen perayaan Idul Fitri tidak hanya pengucapan maaf dan sekedar tradisi.
Namun untuk membentuk pribadi yang menjalim tali silaturahmi dan persaudaraan.
Sehingga tercipta hubungan harmonis dan tali persaudaraan yang kuat yang berdampak pada hubungan yang sehat, kerjasama yang kompak serta meningkatkan kinerja satuan Lanud RHF.
Demikian amanat Danlanud RHF, Kolonel Pnb A. Donie P saat memimpin apel khusus halal bihalal di Lapangan Upacara Mako Lanud RHFz Senin 9 Mei 2022.
Walau Ramadhan dan halal bihalal masih dalam pandemi Covid-19 kata Danalanud RHF, namun Ia tetap menekankan agar prajurit tetap bersyukur.
Karena ucapnya para prajurit Lanud RHF masih diberikan kesehatan menjalankan ibadah Ramadhan
“Kita harus tetap tegar dan dapat mengambil hikmah dari semua hal yang terjadi di bumi ini. Kita juga harus bersyukur karena masih diberikan kesehatan dan kesempatan untuk beribadah serta meningkatkan ketaqwaan kita kepada Allah SWT, “amanatnya.
Tidak lupa saat itu, Danlanud RHF mengucapkan terimakasih atas kelemgkapan peserta apel dan mengucapkan mohon maaf lahir bathin.
Ucapan terimakasih pun terlontar dari Danlanud RHF kepada seluruh Prajurit dan PNS yang telah melaksanakan instruksi pimpinan.
Serta sambungnya yang telah mematuhi pemerintah dengan tetap mematuhi Protokol Kesehatan serta tidak ditemukannya pelanggaran selama melaksanakan kegiatan cuti dan mudik lebaran.
“Saya mengucapkan terima kasih atas seluruh kegiatan ibadah puasa serta mudik lebaran dan perayaan Idul Fitri dapat dilaksanakan dengan aman dan baik serta tidak ditemui pelanggaran atau hal-hal yang bersifat negatif, “ucapnya. (amril)