
BERITABATAM.COM, Jakarta – Artis cantik Marshanda menjawab soal doa netizen yang ditulis melalui Instagramnya terkait karirnya di dunia hiburan.
Marshanda menegaskan bahwa ia tak memimpikan karir yang gemilang di entertainment.
“Wahh.. nggak pernah masuk keinginan saya tuh ‘karier lebih gemilang’. Nggak pernah ditargetin kata-kata tersebut seumur hidupku.. hehe,” tulis Marshanda, dikutip dari detik.com.
Dibanding mendapat karier yang gemilang, Ibu satu anak tersebut mengaku lebih suka menjadi manusia yang bermanfaat.
Hal itu ia bubuhkan dalam balasan komentar tersebut.
Diketahui, Marshanda memang aktif dalam membalas komentar publik di media sosialnya.
“Kalo Caca sih bergelimang makna dan memanusiakan manusia, lebih bikin aku bangga. Daripada karier gemilang. Hidup bahagia dan bermanfaat buat orang lain prioritas no.1, karir gemilang hanya bonus yang tak pernah kutagih ke Sang Pengasih,” imbuhnya.
Tanggapan Marshanda kemudian mendapat lirikan dari netizen yang lain.
Netizen pun akhirnya ramai memberi komentar serupa di kolom milik Marshanda.
Mereka menegaskan, bahwa jawaban Marshanda sangat patut dicontoh.
Dan beragam komentar dukungan membanjiri kolom komentar yang diunggah ibu satu anak tersebut.
Sedikit info, Marshanda memang belakangan ini sering mendapat olokan dari publik mengenai kariernya.
Hanya saja biasanya Marshanda tak pernah menanggapi ucapan-ucapan dari publik itu. Namun kali ini ia memilih untuk angkat bicara. (***)