
BERITABATAM.COM, Natuna – Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda meresmikan Sekretariat Forum Taman Baca Masyarakat (FTBM) Kabupaten Natuna di Ruang Aula Sanggar Kegiatan Belajar Natuna (SKB) Padang Kurak, Senin 16 Mei 2022.
Kegiatan diawali dengan sambutan dari Kepala SKB Natuna Rika Mulyani, dalam sambutannya Rika menyampaikan keberadaan SKB sebagai lembaga pendidikan non formal.
“SKB Natuna adalah kegiatan belajar pendidikan non formal, yang sudah berdiri di tahun 2010, adapun beberapa program diantaranya dalam SKB Natuna yaitu pendidikan anak usia dini, dan insyaallah yang akan di resmikan saat ini taman baca masyarakat,” ujar Rika Mulyani.
Rika juga menjelaskan SKB Natuna di peruntukan untuk masyarakat, misalnya ada yg putus sekolah, disini lah SKB Natuna ini membantu masyarakat untuk mendapatkan ilmu seperti dalam keahlian menjahit dan keterampilan wirausaha, selain program yang saya sebutkan ada juga program paket untuk masyarakat yang sudah putus sekolah tadi.
Ketua PD Forum Taman Baca Masyarakat Kabupaten Natuna, Harken dalam sambutannya mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih atas dukungan dari pemerintah daerah, sehingga PD FTBM saat ini mempunyai sekretariat sendiri.
“Alhamdulillah bantuan dari Pemerintah Kabupaten kami sudah mendapatkan tempat pusat sekretariatnya, untuk itu kami mengucapkan terima kepada pemerintah daerah sudah mendukung program kami ini,” ucap Harken.
Harken juga menjelaskan bahwa keberadaan TBM yang selama ini dikenal hanya tempat baca tulis, tapi TBM banyak melaksanakan kegiatan lain, salah satunya TBM Pelestarian Satwa Kekah Mekar Jaya, TBM Kompas Benua di mana meet berfokus dalam mencari kebudayaan dan melestarikan budaya Melayu di Natuna.
“Keberadaan TBM tidak hanya befokus pada membaca dan menulis, tetapi sudah banyak inovasi program yang di lakukan oleh TBM di Kabupaten Natuna,” ungkap mantan Anggota DPRD Kabupaten Natuna ini.
Sementara itu Rodhial Huda menyambut baik berbagai lembaga dan wadah pendidikan non formal, sebagai upaya meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia.
“Pendidikan Non Formal itu muncul kita industri membutuhkan tenaga-tenaga yang murah dan tingkat produksi yang murah, pendidikan non formal adalah pendidikan yang di lakukan untuk mendidik anaknya lebih baik dari pada orang tuanya tetapi tidak meninggalkan usaha orang tuanya, tetapi mereka lebih meningkatkan lagi kualitasnya, jadi pendidikan non formal yaitu pendidikan yang mengajarkan intelektual manusia agar mereka bisa bersaing di dunia kerja,” ucapnya.
Dalam sambutannya Rodhial juga menegaskan bahwa saat ini Natuna akan menghadapi tantangan dunia, Natuna akan menjadi kawasan strategis pembangunan, oleh karena itu SKB Natuna ini lah sangat di perlukan untuk kemajuan Daerah Kabupaten Natuna.
“Kami harap dengan di resmikan Sekretariat Forum Taman Baca Masyarakat Kabupaten Natuna dan SKB Natuna bisa melahirkan orang-orang yang bisa bersaing dalam di dalam kemajuan dan perkembangan zaman,” pungkas Rodhial.
Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua DPRD Kabupaten Natuna, Daeng Amhar yang juga ikut melakukan peresmian pengguntingan pita tanda diresmikannya Sekretariat PD FTBM Kabupaten Natuna. (dan/rilis)