
BERITABATAM.COM, Karimun – Dian Ikhwan terpilih sebagai Ketua Pemuda Demokrat Indonesia (PDI) Karimun periode 2022-2027, Sabtu, 2 Juli 2022.
Dian Ikhwan terpilih secara aklamasi dalam musyawarah pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Organisasi Kepemudaan (OKP) yang berlangsung di Sekretariat PDI Karimun di Sidorejo.
Musyawarah Pengurus tersebut terlaksana dengan diikuti seluruh pengurus DPC PDI Karimun.
Selain bertujuan menyamakan visi dan misi seluruh anggota OKP PDI di Karimun, musyawarah itu juga untuk merealisasikan pembentukan Struktur Kepengurusan DPC PDI Karimun masa bakti 2022-2027.
Setelah melalui proses musyawarah, seluruh peserta sepakat secara aklamasi menunjuk Dian Ihkwan sebagai Ketua DPC PDI Karimun.
Selain itu juga terpilih secara aklamasi Wrachma R. Adji sebagai Sekretaris DPC dan Arifin Chan sebagai bendahara DPC.
Ketua DPC PDI Karimun terpilih mengatakan berdirinya PDI di Karimun saat ini merupakan sebuah angin segar bagi dunia kepemudaan di Kabupaten Karimun.
“Kita saat ini sebagai satu dari sedikit organisasi di Karimun yang berhaluan Nasionalis Kebangsaan sesuai dengan ajaran bapak bangsa Bung Karno,” kata Dian.
Ditambahkannyam PDI Karimun merasa terpanggil untuk memperkokoh rasa Nasionalisme Indonesia di Karimun Bumi Berazam.
Ia menyebutkan, Kabupaten Karimun sebagai ‘Halaman Republik Indonesia’ karena terletak di perbatasan terluar jalur perdagangan di Selat Malaka.
Karimun juga, tambahnya, merupakan daerah yang strategis, selayaknya etalase bagi negara Indonesia, tetapi, posisi strategis Karimun tersebut juga bisa menjadikan Karimun sebagai daerah yang rentan bagi ancaman-ancaman bangsa Indonesia yang mungkin masuk dari dunia luar.
Sehingga kehadiran PDI diharapkan bisa memperkokoh rasa persatuan dan kebangsaan di Karimun.
Selain itu, katanya, PDI Karimun ikut serta dalam menjaga kedaulatan negara di batas negara Indonesia.
Lalu, ikut melaksanakan program-program organisasi strategis sesuai dengan ciri ideologi organisasi yang berhaluan nasionalis sesuai ajaran Bapak Bangsa Bung Karno.
Selain itu, Dian Ihkwan juga mengatakan, kehadiran OKP PDI di Karimun, telah melalui proses panjang.
Menurutnya, pembentukan OKP ini berawal dari keinginan kader-kader nasionalis yang ingin adanya organisasi berhaluan Nasionalis Soekarnois di Karimun
“Kami mencoba mendapatkan restu dari DPP dan terutama DPD PDI Kepulauan Riau untuk membentuk PDI di Karimun,” ujarnya.
Setelah mendapatkan restu dari Ketua DPD PDI Kepri, Topan Barus, katanya lebih jauh, maka kami melakukan musyawarah pembentukan PDI di Karimun dan sudah mencapai kesepakatan.
Ia mengatakan, selanjutnya setelah terbentuknya OKP PDI di Karimun melalui Musyawarah, pihaknya akan mengirimkan hasil musyawarah ke DPD PDI Kepulauan Riau, untuk kemudian ditetapkan surat keputusan.
“Saat ini kami dalam proses menyempurnakan kepengurusan DPC PDI Karimun, sehingga dengan ini kami menghimbau bagi kawan-kawan Pemuda di Karimun untuk ikut serta bergabung dan memperkuat PDI di Karimun sehingga kerja-kerja sosial nyata PDI sebagai Ormas Pemuda di Karimun dapat segera terealisasi,” katanya.
Terpisah, Ketua DPD PDI Provinsi Kepri Topan Barus mengatakan, pihaknya mendukung pelaksanaan musyawarah pengurus PDI Karimun dan akan membantu sepenuhnya kesuksesan acara tersebut.
“Kami sangat mendukung pelaksanaan musyawarah untuk mendirikan PDI di Karimun. Kami support penuh kawan-kawan kader PDI di Karimun dan akan membantu sepenuhnya bagi kesuksesan acara tersebut,” katanya. (ria fahrudin)