
BERITABATAM.COM, Anambas – Kepala Satuan (Kasat) Polairud Polres Anambas, Martias naik pangkat per 1 Juli 2022.
Kasat Polairud Polres Anambas yang sebelumnya Inspektur Satu (Iptu) menjadi Ajun Komisari Polisi (AKP).
Kenaikan pangkat Kasat Polairud Polres Anambas ini bersamaan dengan kenaikan pangkat belasan personil Polres Anambas.
Dimana Kasat Polairud Anambas dan sebanyak belasan personil di Polres Anambas melaksanakan upacara kenaikan pangkat, Jumat, 1 Juli 2022.
Selain upacara kenaikan pangkat, ke 12 personel Polres Anambas itu sekaligus merayakan peringatan Hari Bhayangkara ke-76.
Upacara kenaikan pangkat ke 12 personil Polres Anambas ini dipimpin langsung Kapolres Kepulauan Anambas AKBP Syafrudin Semidang Sakti.
Upacara kenaikan pangkat dan peringatan HUT Bhayangkara ke 76 ini diikuti seluruh PJU Polres serta Bhayangkari cabang.
AKBP Syafrudin Semidang Sakti menjelaskan ada 12 personel yang sudah memenuhi persyaratan untuk naik pangkat dari Polres Anambas.
Menurut Kapolres, kenaikan pangkat personel merupakan apresiasi dari kesatuan terhadap anggota.
Apresiasi ini, katanya, dikarenakan personil yang naik pangkat ini telah melaksanakan tugasnya dalam mengabdi di lingkungan kerjanya.
“Kenaikan pangkat ini merupakan wujud perhatian dan penghargaan dari kesatuan terhadap anggota yang telah menunjukkan pengabdian terhadap tugasnya dengan baik,” kata AKBP Syafrudin Semidang Sakti.
Dan kenaikan pangkat ini, katanya menambahkan, sebagai hasil kerja keras dalam mengemban tugas dan pengabdian dilingkungan kerja masing-masing. (lintong)