
BERITABATAM.COM, Jakarta – Mantan pemain Timnas Portugal, Abel Camara berhasil mengantarkan Arema FC menjadi kampiun dalam Piala Presiden 2022 usai menang agregat 1-0 lawan Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu, 17 Januari 2022.
Abel Camara yang berpaspor Portugal ini mencetak gol semata wayang dalam final leg 1 yang digelar di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Rabu, 14 Juli 2022.
Dalam final leg 2 yang berkesudahan seri 0-0, Abel Camara yang memiliki skill dribling bagus juga bermain ciamik sehingga merepotkan barisan pertahanan lawan.
Meski tidak bermain dari awal turnamen, Abel Camara menunjukkan permainan impresif sejak diturunkan kali pertama di babak delapan besar melawan Barito Putera.
Pada leg 1, Camara ikut menyumbang 1 gol saat adu penalti yang dimenangkan Arema FC dengan skor 5-4.
Di babak semifinal, mantan pemain Liga Portugal di klub Belenenses SAD ini langsung mencetak gol perdana pada leg 1 saat meladeni PSIS.
Pemain memiliki tinggi badan 185 terlihat langsung nyetel dengan pola permainan Arema FC yang diracik Almeida.
Bahkan, gol cantik Abel Camara saat leg 1 Arema FC kontra PSIS juga disorot media Portugal, A Bola.
Hal itu terlihat dalam unggahan insta stori Abel Camara pada 8 Juli 2022. Abel mengucapkan terima kasih atas pemberitaan media Portugal tersebut.
Sebelum gabung Arema FC, Abel Camara bermain di Liga Portugal bersama klub Belenenses SAD.
Manajemen Singo Edan mendatangkan penyerang berusia 32 tahun itu sebagai pengganti Carlos Fortes yang pindah ke PSIS Semarang.
Menariknya, Fortes merupakan salah satu orang yang meyakinkan dirinya untuk bermain di Liga Indonesia.
Camara mau menerima tawaran manajemen Arema karena atmosfer sepak bola indonesia yang begitu tinggi, termasuk Aremania.
Selain itu, fakta menarik terkait alasan Camara bermain di Indonesia adalah karena saran dari Carlos Fortes.
“Yang paling penting saya ingin mencoba atmosfer di sepak bola indonesia,” kata Camara dikutip dari Depok.com. (bagus/hs)