
BERITABATAM.COM, Natuna – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna sudah siap untuk mengikuti perlombaan bazar di MTQ IX Kepri di Anambas.
Kesiapan Kabupaten Natuna ikut perlombaan bazar di MTQ IX Kepri di Anambas ini disampaikan oleh Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindagkop) Natuna, Marwan.
Untuk kesiapan Pemkab Natuna ini disampaikan usai Marwan menjelaskan trik hingga produk stand bazar di MTQ IX Kepri di Anambas laku alias laris manis.
“Hari ini kita masuk pada agenda lomba bazar. Semoga Natuna masuk sebagai pemenang,” kata Marwan berharap.
Sementara itu bendahara Dewan Kerajinan Nasional (Dekranasda) Natuna Roni Mayang Sari mengungkapkan stand bazar Pemkab Natuna juga menyediakan berbagai kerajinan.
Adapun barang kerajinan yang tersedia, yakni tikar pandan merupakan barang yang paling digemari, disusul kerajinan rotan seperti tempat bawang dan lainnya.
“Tikar pandan,” ucapnya.
Ia menyebutkan produk yang dijual pada MTQ IX Kepri di Anambas ini merupakan hasil dari Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM).
Dan produk yang dijual ini juga, adalah hasil para pengrajin yang merupakan mitra Disperindagkop Natuna.
Sedangkan kerajinan merupakan barang yang dikelola oleh Deskranasda, meliputi tudung saji, pot bunga, piring, bakul, kotak tisu yang dibuat dari rotan.
Kemudian tikar, tas, dompet, gantungan kunci, dibuat dari pandan, serta kain batik khas Natuna.
“Untuk kerajinan, harganya mulai dari Rp 10 ribu rupiah, sampai Rp 300 ribu rupiah,” pungkasnya. (lintong)