
BERITABATAM.COM, Batam – Kota Batam berpotensi diguyur hujan deras disertai petir, Minggu, 14 Agustus 2022 siang ini sekitar pukul 12.15 hingga 14.00 WIB.
Tak hanya itu, angin kencang juga sangat berpeluang terjadi di Kota kalajengking ini.
Demikian update terkini peringatan dini yang dirilis Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kepri, Minggu (14/8/2022) siang.
Tidak hanya di Batam, daerah lain di sekitar Batam seperti di Bintan, Teluk Bintan, Telok Sebong, Pulau Tiga Barat, Belakangpadang, Kabupaten Natuna dan sekitar Kepri pada umumnya.
Kondisi ini berpotensi terjadi hingga pukul 14.00 WIB.
Pantauan media ini siang ini, hujan disertai angin kencang sempat terjadi.
Awan hitam terlihat menggumpal di langit Batam. Batam pun jadi gelap. (bagus/hs)