
BERITABATAM.COM, Tanjungpinang – Sebanyak 3 unit rumah warga di jalan Menur Km 8 atas dikabarkan hangus dilahap sijago merah.
Keganasan si jago merah yang menghanguskan 3 rumah warga itu terjadi, Selasa, 9 Agustus 2022 siang.
Adapun kabar duka tentang rumah warga dilahap sijago merah itu bersebaran di media sosial WhatsApp.
Dalam medsos itu, beredar video amatiran yang berisikan mengenai rumah yang dilahap sijago merah dan disebarkan.
“Kebakaran di jalan Menur depan CK Hotel,” tulisnya di unggahan video yang dikutip di digitalnews.co.id.
Tampak dalam video warga bersama-sama berjibaku memadamkan api menggunakan mobil pick up yang jualan air.
Saat awak media ini mencoba konfirmasi ke Sekretaris Damkar Kota Tanjungpinang Faisal belum mengetahui secara rinci kejadian kebakaran tersebut.
“Coba konfirmasi ke Kabid Damkar ya,” ujarnya kepada awak media ini lewat ponselnya.
Sementara, Kadis Damkar membenarkan kejadian tersebut.
Ia menyebutkan ada 3 rumah yang terbakar.
“Rumah yang diduga sumber api hangus terbakar, 1 rumah bagian kamar dan 1 lagi bagian dapur yang hangus terbakar,” ungkapnya.
“4 buah mobil damkar kita gerakkan ke lokasi,” pungkasnya. (redaksi)