
BERITABATAM.COM, Jakarta – Berbuat baik untuk suami ataupun istri dalam menjalankan bahtera rumah tangga memang sudah menjadi sebuah keharusan.
Situasi dan kondisi saling menghormati antara suami ataupun istri, sangat berdampak baik bagi keharmonisan rumah tangga itu sendiri.
Melalui tausiyahnya, Ustadz Toha Abrori menjelaskan bahwa sekalipun ada perilaku buruk pasangan baik suami ataupun istri, bukan menjadi penghalang.
Dalam kondisi apapun, baik maupun buruk pasangan suami istri, jangan lupa dan tetap harus untuk tetap terus berbuat baik.
“Wajib berbuat baik meski dia punya perilaku buruk. Siapa yang meremehkan suami atau istrinya, maka orang itu telah mempersulit rezekinya sendiri,” ucap Ustadz Toha Absori, dikutip dari TikTok @santriseniorfb, Minggu, 28 Agustus 2022.
“Istri cantik, hitam ya dibagusin dirawat, beri mereka uang tambahan untuk perawatan,” ujar Ustadz Toha Absori.
Yang menjadi catatan penting, Ustadz Toha Abrori mengingatkan istri adalah cerminan seorang suami.
“Istri itu cerminan suaminya, seandainya diajarkan yang baik dari suami pasti istrinya baik. Jadi, wajar seandainya istri benar atau kadang bikin salah,” kata Ustadz Toha Absori. (redaksi)