
BERITABATAM.COM, Jakarta – Dalam mimpi ini bisa Anda yang tanpa busana di hadapan banyak orang, atau Anda melihat orang lain tanpa busana.
Mimpi ini sering disertai dengan perasaan malu, tapi kadang disertai rasa bangga atau bebas.
Makna mimpi ini adalah, Anda merasa terekspos, atau rapuh, atau takut Anda telah mengungkapkan terlalu banyak tentang diri Anda.
Misalnya, rahasia atau perasaan yang sangat pribadi di dalam situasi hidup nyata.
Fakta menarik tentang jenis mimpi ini adalah, mimpi ini lebih sering terjadi pada orang-orang yang terlibat dalam upacara perkawinan dalam kehidupan nyata.
Siapa yang tidak panik ketika menemukan arti mimpi telanjang di depan umum?
Setiap orang tentu memiliki alasan masing-masing mengapa merasa malu ketika mimpi tidak pakai baju dan celana.
Dengan mimpi ini berujung pada keinginan untuk tahu lebih banyak mengenai keadaan dalam diri saat sebuah perkara penting akan berlanjut pada kejadian tidak di inginkan.
Arti mimpi tanpa busana dan merasa malu dengan diri sendiri serta orang lain menandakan akan ada keadaan penting dalam hidup yang patut diketahui maknanya.
Kita mungkin sudah memiliki kesimpulan tersendiri mengenai apa yang patut dilakukan sehingga dapat meningkatkan keadaan diri dan akan berguna bagi lingkungan.
Bukan tidak mungkin, perkara kecil dalam hidup akan mengakibatkan adanya gesekan.
Sehingga kita patut memahami lebih jauh situasi tersebut supaya tidak timbul prasangka yang pada akhirnya akan merugikan diri sendiri dan orang lain.
Lantas apa makna mimpi telanjang bulat yang patut diketahui tersebut?
Bukan perkara mudah untuk menemukan kembali bagaimana diri sendiri akan bertindak sesuai keinginan hati.
Bagaimana seseorang akan bersikap seperti apa yang dia inginkan, namun demikian kita patut memikirkan kembali.
Bagaimana jalan keluar terbaik dari suatu masalah sehingga akan membawa kebaikan dalam hidup. (lintong)