
BERITABATAM.COM, Batam – Momen perayaan Ulang Tahun Walikota Batam yang juga Kepala BP Batam, H. Muhammad Rudi terasa spesial.
Pasalnya Wakil Gubernur Kepri, Hj. Marlin Agustina menyamperin Kepala BP Batam, H. Muhammad Rudi di Gedung Anex, BP Batam, Kamis, 20 Oktober 2022.
Kedatangan Wagub Kepri, Hj. Marlin Agustina untuk mengucapkan Selamat Ulang Tahun buat, H. Muhammad Rudi.
Momen spasial ini pun dihadiri oleh para pejabat BP Batam.
Dalam kesempatan itu, Walikota Batam, H. Muhammad Rudi meniup lilin ulang tahun yang dipersembahkan Hj. Marlin Agustina.
Sejurus kemudian, Rudi pun mengecup mesra kening Wagub Kepri, Hj. Marlin Agustina.
Diketahui, Hj. Marlin Agustina merupakan istri tercinta H. Muhammad Rudi.
Momen manis inipun di-posting Hj. Marlin Agustina di story’ Instagram @marlin_agustina1971.
Hj. Marlin Agustina menulis caption, hingga menua bersama.
Sontak saja netizen riuh menanggapi postingan manis Hj. Marlin Agustina
“Until Jannah ya bu ya bu, tulis @annahasina menyampaikan support.
“Bahagia selalu ibu panutanku,” tulis @amelp_b sembari menyematkan emoji senyum penuh cinta. (redaksi)
Artikel ini sudah terbit di mediakepri.co dengan judul So Sweet, Walikota Batam Suapin Wagub Kepri, Hj. Marlin Agustina. Cie, Cie..