
BERITABATAM.COM, Jakarta – Sejak twitter dirilis, ratusan juta bahkan milyaran orang se-jagat sudah bergabung dengan media sosial ini.
Usut punya usut, ternyata bukan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ataupun Presiden Rusia, Vladamir Putin menjadi pemilik akun twitter yang banyak diikuti di bumi ini.
Seperti dilansir @thewordindex tercatat lima orang terkenal di jagat raya ini dan memiliki pengikuti twitternya mencapai ratusan juta orang.
Mereka berasal dari berbagai latar belakang. Seperti Presiden, penyanyi dan pengusaha.
Berikut nama tokoh dunia yang memiliki pengikut twitternya terbanyak di dunia.
- Barack Obama
Wajar saja jika mantan Presiden Amerika Serikat, Barack Obama ini jadi pesohor yang memiliki pengikut paling mentereng di dunia.
Soalnya, Obama merupakan pemimpin dunia pertama yang berinteraksi dengan warganya lewat twitter.
Pengikut akun twitternya @barackobama tembus mencapai 133,5 juta orang.
Dan memang, komunikasi Obama dengan tweeps itu dimulai pada Kamis, 24 Mei 2012.
Melalui Twitter, Obama menjawab pertanyaan tweeps dengan tanda pagar #CongressToDoList.
Setelah lengser jadi presiden, Obama tetap aktif menggunakan media sosial ini.
Teranyar Obama pada 26 Oktober 2022 lalu menulis “Have you voted early in the midterms?
“It’s time to vote for Democrats who will fight for the issues we care about and keep moving our country forward,” ungkapnya.
Merujuk google terjemahan kira-kira begini terjemahannya twitts nya. “Sudahkah Anda memilih di awal ujian tengah semester?
“Saatnya memilih Demokrat yang akan memperjuangkan masalah yang kita pedulikan dan terus memajukan negara kita,” ungkapnya.
- Justin Bieber
Penyanyi kondang asal Canada ini tercatat sebagai publik figur yang pengikut twittersnya mencapai 113, 8 juta orang.
Sebagian besar penggemar Justin Bieber merupakan anak-anak muda.
Terakhir Justin Bieber diketahui memposting video youtubenya di akun twitternya @justinbieber, 8 Oktober 2022 lalu.
- Elon Musk
Siapa tak kenal dengan Elon Musk. Pria ini dikenal pengusaha, penemu, dan tokoh bisnis dari Amerika Serikat.
Ia merupakan pendiri, CTO, dan CEO SpaceX, CEO dan arsitek produksi Tesla, Inc.
Dia didapuk orang terkaya didunia oleh Majalah Forbes.
Postingan twitter terbarunya saat Elon merilis video memasuki kantor twitter @elonmusk.
Dia pun membubuhkan caption “Entering Twitter HQ – let that sink in! di akun twitternya @elonmusk.
“Memasuki Kantor Pusat Twitter–biarkan itu meresap!”, jika diterjemahkan ke Bahasa Indonesia seperti diterjemahkan di google terjemahan.
Pengikutnya sudah mencapai 110 juta orang.
- Katy Perry
Katy dikenal secara profesional sebagai seorang penyanyi, penulis lagu dan juri televisi berkebangsaan Amerika Serikat.
Saat ini pengikut akun twitternya mencapai 108,9 juta orang dari seluruh pelosok jagat raya.
Katty Perry dalam akunnya @katyperry terakhirnya menyampaikan ciutan pada 12 Mei 2021 lalu.
- Rihanna
Rihanna terkenal sebagai seorang penyanyi pop.
Setelah enam tidak berkarya, kemarin, Rabu 26 Oktober 2022 Rihanna merilis materi solo pertamanya.
Rihanna comeback ke dunia musik dengan membawakan soundtrack Black Panther: Wakanda Forever.
Dia pun menyampaikan ciutan tentang potongan lagunnya di @rihanna “lift me up”.
Rihanna sendiri tercatat memiliki pengikut twitternya mencapai 106,9 juta orang. (bagus/hs)
Artikel ini sudah terbit di mediakepri.co dengan judul Bukan Jokowi atau Putin. Inilah Lima Orang yang Pengikut Twitternya Terbanyak di Dunia