
BERITABATAMCOM, Batam – Tim U15 Singa Muda Malang bermain imbang 2-2, saat meladeni SSB Cadika Sumutera Utara (Sumut) dalam lanjutan babak penyisihan Grup C International Soccer Batam Cup 2022 di Stadion Temenggung Abdul Jamal, Selasa, 13 Desember 2022.
Meski hanya meraih 1 poin, Singa Muda Malang tetap kokoh di puncak klasemen Grup C dengan 4 poin, unggul selisih gol dari SSB Cadika yang juga mengemas 4 poin.
Dalam laga yang berlangsung sore hari tersebut, SSB Cadika unggul lebih dulu di menit-menit awal karena kecerobohan pertahanan Singa Muda Malang.
Beruntung Tegar mampu menyamakan kedudukan sehingga skor jadi 1-1.
Keasyikan menyerang, pertahanan Singa Muda Malang kembali kendor dan berhasil dimanfaatkan lawan.
Cena, gelandang andalan Singa Muda Malang menjadi penyelamat dengan mencetak gol penyeimbang 2-2.
Skor imbang bertahan hingga pertandingan wasit meniup peluit akhir.
“Anak-anak bermain ceroboh di menit-menit awal dan lawan memanfaatkan kondisi sehingga unggul lebih dulu. Beruntung Jovan sebagai kapten tim mampu memotivasi rekan-rekannya sehingga bangkit dan menyamakan kedudukan,” ujar coach Tata.
Di pertandingan berikutnya yang merupakan laga terakhir Grup C, Singa Muda Malang akan menghadapi Tim PSSA Asahan.
Laga tersebut merupakan laga hidup mati Jovan dkk untuk bisa lolos ke babak selanjutnya.
Dalam laga melawan SSB Cadika, Tim PSSA Asahan kalah 0-1. Namun di laga kedua lawan Forsgi Kepri, PSSA Asahan mampu menang 10-0.
Meski saat ini Tim PSSA Asahan berada di posisi 3 kalsemen Grup C, namun mereka berpeluang lolos jika mampu mengalahkan Singa Muda Malang.
“Saya akan evaluasi permainan anak-anak agar tidak ceroboh lagi saat melawan PSSA Asahan. Kita akan all out untuk bisa melaju ke babak selanjutnya,” katanya. (redaksi)
Artikel ini sudah terbit di mediakepri.co dengan judul Imbang dengan SSB Cadika, Tim Singa Muda Malang Tetap Kokoh di Puncak Klasemen Grup C