BerandaBakti TNI PolriRayakan HUT ke 66 PIA Ardhya Garini, Ardhya Garini Cabang 13 /D.I...

Rayakan HUT ke 66 PIA Ardhya Garini, Ardhya Garini Cabang 13 /D.I Lanud RHF Menggelar Syukuran

Beritabatam.com, Tanjungpinang – Tahun ini PIA Ardhya Garini berusia 66 tahun.

Seluruh istri prajurit TNI Angkatan Udara di Indonesia merayakannya dengan penuh khidmat.

Khusus PIA Ardhya Garini Cabang 13/D.I Lanud RHF, para istri prajurit TNI Lanud RHF memperingati dengan menggelar syukuran.

Syukuran berlangsung khidmat berlangsung di Gedung Dirgantara Mako Lanud RHF, Rabu 30 November 2022.

Syukuran dipimpin langsung Ketua PIA Ardhya Garini Cab 13/D.I Lanud RHF, Ny Novi Arief Budiman.

Ny. Novi Arief Budiman yang didampingi Danlanud RHF Kolonel Navigator Arif Budiman selaku Pembina PIA Ardhya Garini Cabang 13/D.I Lanud RHF.

Kegiatan syukuran diawali dengan photo bersama, menyanyikan Hyme PIA Ardhya Garini serta penayangan sejarah singkat PIA Ardhya Garini.

Sambutan Ketua Umum PIA Ardhya Garini Ny. Inong Fadjar Prasetyo yang dibacakan  Ketua PIA Ardhya Garini Cab. 13/D.I Ny. Novi Arief Budiman mengatakan selama 66 Tahun, PIA Ardhya Garini telah hadir sebagai wadah tunggal persatuan istri prajurit TNI Angkatan Udara dengan penuh semangat dan jiwa pengabdian tinggi yang selalu mengedepankan tujuan mulia yaitu menyejahterakan keluarga para anggota.

“Mari Bersama kita tingkatkan Dharmabakti kita dengan memberikan sumbangsih terbaik untuk menjadikan keberadaan PIA Ardhya Garini semakin baik, tetap jaga kekompakan, kebersamaan dan kepedulian dengan menerapkan budaya saling asah, asih dan asuh  sehingga mampu memberikan manfaat yang sebesar-besarnya dirasakan lansung oleh keluarga besar TNI Angkatan Udara, “pesan Ny. Inong Fadjar Prasetyo.

Pada kesempatan yang sama Danlanud RHF Kolonel Nav Arief Budiman mengucapkan “Selamat dan Dirgahayu” kepada segenap anggota PIA Ardhya Garini.

Ia berharap PIA Ardhya Garini dapat bersama-sama menyegarkan kembali tekad,  semangat  dan  motivasi guna bekerja lebih baik lagi demi kemajuan PIA Ardhya Garini sebagai organisasi yang ikut berperan aktif membantu institusi induknya TNI Angkatan Udara dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga prajurit.

Acara semakin meriah dengan adanya pemotongan tumpeng, pemotongan kue dan penampilan tarian oleh Siswa-siswi TK Angkasa 1 dan 2, Tarian adat oleh Wanita Angkatan Udara Lanud Raja Haji Fisabilillah.

Kemudian persembahan lagu oleh Juara 1 Lomba menyanyi PIA AG Cab 13/D.I Ny. Hendro Dan ditutup oleh Persembahan Lagu dari seluruh Pengurus PIA AG Cab.13/D.I Lanud RHF

Tampak hadir Para Kadis, Dansatpom, PPAU Cab 26 Tanjungpinang, Warakawuri serta wanita Angkatan Udara dan PNS Lanud RHF dan seluruh Anggota PIA Ardhya Garini Cab. 13/D.I Lanud RHF dalam Syukuran HUT PIA Ardhya Garini Ke-66 Tahun 2022.(Penerangan Lanud RHF)

ads ads
- Advertisment -spot_img
spot_img