
BERITABATAM.Com, Batam – Sejenak melepas lelah, Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kepri Sirajudin Nur menyempatkan berkunjung ke Kampung Bawean, Kelurahan Sei Panas, Kecamatan Batam Kota, Kota Batam Jumat 17/02/2023.
Kunjungan Sirajudin Nur kali ini sembari memanpaatkan waktu luang untuk bersilaturahmi dengan tetangga selama tinggal di Kawasan Jodoh dan sekaligus melihat ibu ibu majelis taklim berlatih Hadroh.
Dikatakan Sirajudin Nur, akibat terjadi kebakaran hebat pada zaman dulu, membuat dirinya terpisah dari tetangga.
“Rumah satu satunya yang dimiliki keluarga hangus terbakar dilalap si jago merah. Kami sangat sedih pada saat itu.” Katanya
Walaupun demikian, Sirajudin Nur selalu menganggap tetangga adalah saudara dekat.
“Kami sudah bertetangga sejak tahun 70-an di Perkampungan Sei Jodoh, dan sama sama korban bencana kebakaran.” Kenang Sirajudin Nur.
Dia juga menjelaskan, pasca kebakaran tersebut, keluarga bersama tetangga mendapatkan ganti rugi Kavling Siap Bangun (KSB) Dari Otorita Batam (OB) di kawasan Sungai Panas, Bengkong, Kota Batam pada tahun 1985.
Dan sudah ditempati sampai saat ini.”Saya berharap, semoga warga Kampung Bawean sehat selalu, tetap solid dan kompak”.Harap Sirajudin Nur
Pantauan Media ini, Sirajudin Nur tampak asik bercengkrama bersama ibu ibu majelis taklim selepas latihan hadroh.
Mereka tampak duduk dalam posisi membentuk lingkaran sembari memegang alat hadroh.
“Pertemuan ini menjadi penyejuk hati ditengah kesibukan saya sebagai anggota DPRD Kepri 2 Priode”, ucap Sirajudin Nur penuh makna. (ria fahrudin)