BERITABATAM.COM, Jakarta – PSM Makassar sukses menjadi Juara Liga 1 2022-2023 musim ini, Wiljan Pluim cs berhasil menumbangkan klub Madura united, di Pamekasan, 31 Maret 2023.
Kesuksesan PSM Makassar di Liga 1 musim ini tersebut, menjadikan ke dua kalinya klub tersebut meraih Juara sejak kompetisi tunggal hasil peleburan perserikatan dan Galatama digelar pada tahu 1994.
Prestasi PSM Makassar saat ini setara dengan klub papan atas Persija, Bali United, Persik, Sriwijaya FC, dan Persebaya.
Kesuksesan PSM Makassar tersebut tampak cukup mengobati kekecewaan pecinta sepak bola tanah air khususnya masyarakat Makassar, pasca pembatalan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20.
Adapun klub klub terbanyak yang memiliki tropi masih dipegang Persipura, dengan menggondol 4 thropi.
Sementara klub lainnya seperti Bandung Raya, PSIS, Petrokimia Putra, Arema, Semen Padang, dan Bhayangkara FC tercatat baru meraih satu titel Juara di Liga bergengsi tersebut.
Berikut daftar Juara Liga Indonesia dari masa ke masa.
1994 – 1995 Persib Bandung
1995 – 1996 Bandung Raya
1996 – 1997 Persebaya Surabaya
1997 – 1998 (dihentikan)
1998 – 1999 PSIS Semarang
1999 – 2000 PSM Makassar
2001 Persija Jakarta
2002 Petrokimia Putra
2003 Persik Kediri
2004 Persebaya Surabaya
2005 persipura jayapura
2006 Persik Kediri
2007 – 2008 Sriwijaya
2008 – 2009 persipura jayapura
2009 – 2010 Arema Indonesia
2011 – 2012 Sriwijaya
2013 persipura jayapura
2014 Persib Bandung
2015 (dibekukan FIFA)
2016 (dibekukan FIFA)
2017 Bhayangkara FC
2018 Persija Jakarta
2019 Bali United
2020 (dihentikan)
2021 – 2022 Bali United
2022 – 2023 PSM Makassar. (redaksi)
Artikel ini sudah terbit di mediakepri.co dengan judul PSM Juara Liga Indonesia, Inilah Daftar Pemenangnya di 3 Dekade