
BERITABATAM.COM, Bintan – Bupati Bintan Roby Kurniawan menyalurkan secara simbolis bantuan hibah sarana dan prasarana produksi perikanan tangkap tahun 2023 di Aula Kantor Bupati Bintan.
Kegiatan ini juga disejalankan dengan penyerahan Kartu BPJS Ketenagakerjaan Nelayan oleh Pemkab Bintan.
Bupati Roby mengatakan bahwa pemerintah dapat hadir, dan memfasilitasi masyarakat yang berprofesi sebagai nelayan di Kabupaten Bintan.
“Bantuan ini juga berasal dari dana pokir DPRD Bintan, ” kata Bupati Roby. Rabu 20 September 2023.
Lagi, dikatakan Roby, bahwa pemerintah juga menganggarkan BPJS Ketenagakerjaan kepada nelayan Bintan.
“Tujuannya untuk menjamin keselamatan para masyarakat yang berprofesi sebagai nelayan di Bintan,” ungkapnya.
Disamping itu, Bupati Roby juga menyerahkan bantuan santunan kepada beberapa keluarga nelayan yang mengalami kecelakaan kerja di perairan.
“Semoga bantuannya bermanfaat menjalan kehidupan sehari-hari, dan keluarga yang ditinggalkan semoga selalu dalam keadaan sehat dan selalu dilindungi Allah SWT, ” ungkap Roby didampingi Wabup Bintan, Ahdi Muqsith.
Roby menyematkan semoga bantuan yang disalurkan ini dapat bermanfaat untuk para nelayan.
Lalu, bantuan ini disalurkan kepada beberapa kelompok nelayan yang ada di Kecamatan Bintan Utara, Teluk Bintan, Mantang dan Tambelan.
Sementara itu, Nelayan Bintan, Jeki mengungkapkan apresiasi atas perhatian dari Pemkab Bintan untuk bantuan yang diterimanya.
“Bersyukur saya semoga kedepan nelayan Bintan semakin di perhatikan,” ungkap Jeki.(Oppy)