
BERITABATAM.COM, Batam – Kegiatan dalam rangka menyambut HUT Humas Polri ke 72 tahun 2023 ini agak berbeda dari tahun sebelumnya.
Mengisi HUT Humas Polri yang jatuh pada tanggal 30 Oktober mendatang itu, selain menggelar kegiatan intern, tahun ini Polda Kepri merayakannya bersama para pelajar di Batam.
Seperti pada hari Senin 02 Oktober 2023, jajaran Polda Kepri menjambangi SMAN 26 Batam.
Saat itu Kabid Humas Polda Kepri, Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad bertindak menjadi inspektur upacara di sekolah.
Juga dilakukan potong tumpeng dan membagikan hadiah dan beasiswa kepada 6 siswa pemenang lomba ‘Ayo Jadi Penulis’.
Lomba ‘Ayo Jadi Penulis’ sendiri merupakan hasil kerjasama Polda Kepri bersama Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Kepri yang telah berjalan sekitar 2 bulanan lebih.
Kedatangan jajaran Polda Kepri ini sangat Surprise bagi para pelajar.
Apalagi Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad saat itu bertindak sebagai inspektur upacara.
Usai upacara dilanjutkan dengan pembagian hadiah dan potong tumpeng.
Cukup seru dan heboh, karena nasi tumpeng tersebut, selain diberikan kepada Kepala Sekolah SMAN 26 Batam, Midiyanto, juga diberikan ke beberapa siswa terpilih.
Malah usai potong tumpeng, Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad bagaikan selebriti diserbu para siswa yang meminta foto bersama.
Hadir dalam kesempatan itu Kasatgaswil Kepri Densus 88, AKBP Muslim Naggala, Ketua JMSI Kepri, Eddy Supriatna, Kepala Sekolah SMAN 11 Batam, Gatot, dan Kepala Sekolag SMAN 17 Batam, Mujid.
Kehadiran SMAN 11 Batam dan SMAN 17 Batam ini, dalam rangka MoU program ‘Ayo Jadi Penulis’ bersama JMSI Kepri, Densis 88 dan Polda Kepri.
Usai kegiatan Kabid Humas Polda Kepri, Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad mengatakan, dalam rangka menyambut HUT Humas Polri ini sengaja ingin bersilaturahmi bersama para pelajar kepala sekolah, dan guru di SMAN 26 Batam.
Kebetulan tahun ini tema dari HUT Humas Polri sendiri kata Pandra, “Humas Polri Presisi Untuk Negeri Menuju Indonesia Maju.
Tentunya kemajuan bangsa ini, kata Pandra, tidak terlepas dari peran para generasi muda yang ada saat ini, termasuk para pelajar di SMAN 26 Batam.
Maka dari itu Polda Kepri bersama JMSI Kepri dan Densus 88 Kepri membuat terobosan berupa program ‘Ayo Jadi Penulis’ dalam upaya meningkatkan minat baca dan menulis dikalangan para pelajar.
Dengan harapan bisa membentuk generasi muda yang cerdas dan berbudaya.
“Program ‘Ayo Jadi Penulis’ agar para pelajar ini mampu untuk menulis dalam mengekpresikan dalam tulisan yang positif di era digital ini,” ujarnya.
Selain di SMAN 26 Batam program ‘Ayo Jadi Penulis’ ini kata Pandra, juga akan diterapkan juga di SMAN 11 Batam dan SMAN 17 Batam.
Hal ini telah dilakukan penandatangan MoU oleh kedua sekolah tersebut bersama JMSI Kepri yang disaksikan langsung oleh Pandra sendiri.
Di dalam program ‘Ayo Jadi Penulis’ lanjut Pandra, peran Humas Polda Kepri memberikan sosialisasi berupa ‘Bijak dalam Bermedsos’ agar para pelajar saat bermedsos tidak terjebak dengan hal-hal negatif.
“Sesuai motto dari Humas Polri dan Polda Kepri ‘Partisipasi, Objektif dan dapat di Percaya’. Dan tadi saya lihat anak-anak antusias sekali menyanyikan Himne Guru yang saya pandu langsung saat jadi inspektur upacara,” ucap Pandra lagi.
Sementara Ketua JMSI Kepri, Eddy Supriatna, mengapresiasi inisiasi Kabid Humas Polda Kepri dan Satgaswil Kepri Densus 88 yang cukup responsif terhadap kemajuan sekolah.
Terutama membentuk generasi muda yang cerdas.
Ia berharap kedepannya tak hanya Polda Kepri dan Densus 88 saja yang respek terhadap kemajuan pendidikan ini, namun semua stakeholder juga turut bahu membahu membangun pendidikan lebih maju lagi.
“Kalau semua stakeholder turut terlibat dalam kemajuan pendidikan ini, niscaya generasi berkualitas, berkompeten, dan berdaya saing tinggi itu akan cepat tercapainya tidak harus menunggu hingga generasi emas tahun 2045 nanti,” katanya. (***)