
BERITABATAM.COM, Bintan – Bangsa Indonesia memperingati 1 Oktober sebagai Hari Kesaktian Pancasila yang jatuh pada hari Minggu kemarin.
Hari bersejarah ini berkaitan dengan peristiwa Gerakan 30 September (G30S) PKI yang terjadi pada tahun 1965. Peristiwa tersebut menjadi salah satu sejarah kelam bagi bangsa Indonesia.
Pada peristiwa tersebut 6 jenderal dan 1 perwira militer terbunuh dan dimasukkan ke sumur Lubang Buaya.
Memperingati Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023. Lapas Narkotika Kelas IIA Tanjungpinang menggelar upacara peringatan dengan tema “Pancasila Pemersatu Bangsa, Menuju Indonesia Maju” pada Senin, 02/10/23.
Bertindak sebagai Inspektur Upacara Ka. KPLP (Syahrinaldi), Perwira Upacara Kasi Binadik (Adie Purwata), Komandan Upacara Kasubsi Keamanan (Agus Sugiharto).
Pada Upacara kali ini Ka. KPLP selaku Inspektur Upacara membacakan amanat Menteri Hukum dan HAM, bahwa Menkumham mengajak seluruh keluarga besar menjadi teladan, dan contoh dalam mengaktualisasikan nilai-nilai Pancasila.
Dimana dapat bergerak aktif memperkokoh nilai-nilai Pancasila dalam mewujudkan Indonesia Maju serta mewujudkan cita-cita Proklamasi Kemerdekaan Indonesia.
“Saya mengajak seluruh keluarga besar Kemenkumham dapat menjadi teladan dan contoh l mengaktualisasikan nilai-nilai pancasila. Bergerak aktif memperkokoh nilai-nilai Pancasila dalam mewujudkan Indonesia Maju serta mewujudkan cita-cita Proklamasi Kemerdekaan Indonesia,” kata Syahrinaldi mewakili Menkumham.
Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila pada Lapas Narkotika Kelas IIA Tanjungpinang diikuti oleh oleh Jajaran Pejabat Struktural, Jajaran Staff Pelaksana, dan Jajaran Petugas Pengamanan.(Oppy)